Kapal Berisi 80 Ton Solar PLN Natuna, Terbakar dan 1 ABK Tewas - Info Kepri .post-body img { display: block; margin: 0 auto; max-width: 100%; height: auto; } -->
Trending News

Kapal Berisi 80 Ton Solar PLN Natuna, Terbakar dan 1 ABK Tewas

Kapal Berisi 80 Ton Solar PLN Natuna, Terbakar dan 1 ABK Tewas
Kondisi Kapal Saat Terbakar (foto by ist/infokepri)

NATUNA, Infokepri.com - Kapal (PT Lautan Awal Harapan) pengangkut Bahan Bakar Minyak (BBM) sebanyak 80 ton solar untuk PLN terbakar di wilayah perairan Subi dan Midai, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau.

Manager PLN ULP Ranai, Rafki Chandra membenarkan, kejadian tersebut, dimana BBM yang diangkut oleh transportir PT Sarana Dwi Persada diperuntukkan bagi PLN di Subi dan Midai.

"Iya benar, ada sebanyak 80 ton solar untuk PLN di wilayah Subi dan Midai. BBM itu diangkut oleh transportir PT Sarana Dwi Persada," katanya.

Musibah tersebut, terjadi pada Selasa (18/3) pagi. Mengakibatkan satu orang ABK meninggal dunia dan 4 orang lainnya mengalami luka-luka.

Berikutnya, Kapolsek Serasan, Ipda H.V Anto Sirait mengatakan bahwa kapal tersebut terbakar sekitar pukul 05.00 WIB saat berlayar dari Pelabuhan Bunguran menuju Subi.
Setiap wilayah direncanakan menerima 40 ton solar. Namun  didalam perjalanan terjadi musibqh tersebut.

"Dari keterangan salah satu ABK, bahwa muncul api yang kemudian kebakaran terjadi. Dan penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan," terangnya.

"Dari lima orang yang berada di kapal, satu orang tewas, sementara empat lainnya mengalami luka-luka dan telah dibawa ke Puskesmas Subi," tutupnya. (*)


Editor:AP


Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel