Babinsa Mukhlis Al Azhar Ajak Masyarakat Berpartisipasi terhadap Pertahanan Negara - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Babinsa Mukhlis Al Azhar Ajak Masyarakat Berpartisipasi terhadap Pertahanan Negara

Babinsa Desa Cemaga Selatan, Serda Mukhlis Al Azhar, saat melaksanakan komsos dengan warga. (Fhoto: Bernard S /Infokepri.com).

By Bernard.S

NATUNA, Infokepri.com
- Guna mempererat jalinan silaturahmi dan hubungan kebersamaan, Babinsa Desa Cemaga Selatan, Serda Mukhlis Al Azhar, Personil Koramil 01/Ranai Kodim 0318/Natuna, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga masyarakat Desa Cemaga Selatan, Kecamatan Bunguran Selatan, Sabtu (05/10/2024).

Serda Mukhlis Al Azhar menyampaikan, kegiatan ini merupakan kegiatan yang dilakukan Babinsa untuk menjalin hubungan yang baik dengan warga binaannya, serta untuk menyampaikan informasi dan memantau wilayah.
 
Dikatakan Serda Mukhlis Al Azhar, selain mempererat jalinan silaturahmi dan hubungan kebersamaan, Komsos memiliki beberapa manfaat, diantaranya: menjalin hubungan yang erat antara TNI dan rakyat, mengenal warga lebih dekat, menyampaikan sosialisasi maupun imbauan, memantau perkembangan situasi wilayah binaan, dan mengajak seluruh komponen masyarakat  untuk ikut berpartisipasi terhadap pertahanan negara.

Dengan adanya komunikasi sosial ini,  Serda Mukhlis Al Azhar berharap dapat meningkatkan kedekatan antara Babinsa dengan masyarakat, sehingga Babinsa dapat lebih mudah untuk memperoleh informasi terkait perkembangan wilayah binaan.

Babinsa Mukhlis Al Azhar berpesan kepada masyarakat, jika ada hal-hal yang menonjol yang dapat mengganggu keamanan dan ketenteraman lingkungan, agar segera melapor kepada Babinsa atau aparat terdekat lainnya untuk segera mengambil tindakan dan solusi penyelesaiannya.

Tidak lupa, ia juga mengimbau warga masyarakat agar senantiasa menjaga kebersihan lingkungan, menjaga kesehatan, serta menjaga Kamtibmas dalam rangka menciptakan lingkungan tetap asri, aman, nyaman dan kondusif. (Nard).

= ADAPTIF, PROFESIONAL DAN DICINTAI RAKYAT =

Editor : P Sipayung

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel