Hadiri Muswil Pemuda Muhammadiyah ke 13, Plt Bupati Asahan : Filosofi Sapu Lidi Perlu Dijalankan - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Hadiri Muswil Pemuda Muhammadiyah ke 13, Plt Bupati Asahan : Filosofi Sapu Lidi Perlu Dijalankan



ASAHAN, Infokepri.com -
Musyawarah wilayah Pemuda Muhammadiyah Provinsi Sumatera Utara kali ini akan menghasilkan komitmen untuk meningkatkan dan memantapkan kualitas serta keberadaan organisasi Muhammadiyah secara prima, sehingga dapat berperan sebagai salah satu elemen kekuatan pembangunan di Provinsi Sumatera.

Hal itu dikatakan Plt Bupati Asahan Surya Bsc dalam pidatonya yang disampaikan Asisten II bidang Ekonomi Bangunan Jhon Hardi Nasution saat menghadiri Musyawarah wilayah ke XIII di gedung serba guna Kota Kisaran, Kamis (20/6/2019).

Lebih jauh dikatakannya bahwa tantangan Dakwah di Sumatera Utara cukup berat, mengingat kondisi perkotaan sudah banyak berubah menjadi masyarakat Metropolis yang glamour, pola hidup kebarat-baratan dan sering dijumpai pengguna narkoba, minuman keras, free sex dari kalangan generasi muda serta merebaknya tempat maksiat, perjudian, pornoaksi dan pornografi.

Ia juga menyebutkan, Pemuda Muhammadiyah harus mampu mengaplikasikan atau meniru sapu lidi, karena dengan kebersamaan apa yang telah diprogramkan akan mudah dan berhasil.

"Filosofi sapu lidi perlu dijalankan, sebab bila hanya satu lidi tidak akan kuat dan bermanfaat, tetapi kalau lidi tersebut disatukan akan kuat dan bermanfaat, "sebut Jhon Hardi.

Selanjutnya Jhon Hardi Nasution berharap Pemuda Muhammadiyah dapat mengoptimalkan perannya untuk menjadi salah satu Lokomotif dalam membantu mengentaskan bangsa ini dari kehidupan yang tidak sesuai dengan kepribadian bangsa Indonesia, "ungkapnya. (GUS)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel