Rutan Karimun Gelar Tarawih dan Tadarus Selama Ramadhan - Info Kepri .post-body img { display: block; margin: 0 auto; max-width: 100%; height: auto; } -->
Trending News
Loading...

Rutan Karimun Gelar Tarawih dan Tadarus Selama Ramadhan

Rutan Karimun Gelar Tarawih dan Tadarus Selama Ramadhan
Kegiatan Ibadah Ramadhan Di Rutan Karimun Kepri (foto by ist/infokepri)

BATAM, Infokepri.com - Rumah Tabanan (Rutan) Kelas IIB Tanjung Balai Karimun melaksanakan sholat tarawih berjamaah dan tadarrus Al-Qur'an selama bulan Ramadhan bersama warga binaan.

Plt Kepala Rutan Karimun, Candra Putra Irawansyah mengatakan kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan keagamaan di Rutan Kelas IIB Tanjung Balai Karimun, yang bertujuan untuk meningkatkan spiritualitas serta membangun karakter positif bagi para warga binaan. 

"Dengan adanya santapan rohani, sholat tarawih berjamaah, dan tadarus Al-Qur'an, diharapkan mereka dapat lebih mendekatkan diri kepada Allah serta memanfaatkan bulan Ramadan sebagai momen refleksi dan perbaikan diri," katanya, (4/3).

Rutan Karimun Gelar Tarawih dan Tadarus Selama Ramadhan
Rangkaian Kegiatan Ibadah Ramadhan 
Pelaksanaan sholat tarawih di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Tanjung Balai Karimun, diikuti oleh ratusan warga binaan sesuai jadwal yang sudah ditetapkan. 

Kegiatan ini diawali dengan santapan rohani yang disampaikan oleh Ustadz dari PMKK Karimun serta sambutan dari Plt Kepala Rutan Candra Putra Irawansyah. Usai melaksanakan sholat tarawih secara berjamaah, kegiatan dilanjutkan dengan tadarus Al-Qur'an yang diikuti oleh 15 warga binaan terpilih. (*)


Editor:AP


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel