Danlanal TBK Hadiri Lomba Sampan Layar yang Digelar Dalam Rangka Menyambut Hari Jadi Kabupaten Karimun ke 25 - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Danlanal TBK Hadiri Lomba Sampan Layar yang Digelar Dalam Rangka Menyambut Hari Jadi Kabupaten Karimun ke 25

Danlanal TBK Hadiri Lomba Sampan Layar yang Digelar Dalam Rangka Menyambut Hari Jadi Kabupaten Karimun ke 25
Danlanal TBK bersama jajarannya saat menghadiri lomba Sampan Layar di Tepi Pantai halaman Cafe Daniel 76 Tanjung Ambat, Kelurahan Lubuk Puding, Minggu (13/10/2024) (dok Penerangan Lanal TBK)

By Jupri

KARIMUN, Infokepri.com
- Komandan Pangkalan TNI AL Tanjung Balai Karimun (Danlanal TBK) Letkol Laut (P) Anro Casanova,S.E menghadiri acara puncak peringatan HUT ke 25 Kabupaten Karimun, yakni lomba Sampan Layar yang digelar di Tepi Pantai halaman Cafe Daniel 76 Tanjung Ambat, Kelurahan Lubuk Puding, Kecamatan Buru, Kabupaten Karimun, Kepri,  Minggu (13/10/2024)

Danlanal TBK menghadiri acara itu, atas undangan tokoh masyarakat Pulau Buru, dan Kecamatan Buru merupakan desa pesisir salah satu binaan Lanal TBK dibidang Potensi Maritim (Potmar).

Dalam menghadiri kegiatan itu Danlanal bersama Ketua Cabang 6 Korcab IV DJA I, Jalasenastri Lanal TBK Ny. Julie Anro Casanova beserta Perwira Staf.

Turut hadir juga Camat Buru Mohamad Rahendra, Kapolsek Buru Iptu Junaidi, Danposbinpotar Lanal TBK Peltu Agus Hakim.

Pada acara puncak tersebut diselenggarakan lomba sampan layar, sejenis perahu kayu kecil dengan satu tiang tinggi tempat mengikat kain layar jenis parasut sebagai penggerak kapal dengan tenaga angin.

Dalam lomba kali ini seluruh peserta memulai Start dari tepi pantai. Setelah ada aba-aba mulai diberikan, para peserta lomba memacu sampannya ke arah tengah laut. 

Sementara di laut sudah diberikan tanda sebuah kapal yang dipasang bendera tinggi sebagai batas untuk dilewati dan kemudian berbelok kembali ke arah pantai sebagai garis Finish, dengan jarak tempuh sekitar 3 kilometer.

Pelaksanaan peringatan hari jadi ke 25 Kabupaten Karimun di Kecamatan Buru sudah dimulai pada Jum'at (11/10) dengan berbagai kegiatan lomba awal seperti jalan santai dengan diikuti peserta 2.874 orang, lomba sepeda santai jumlah peserta 285 orang dan lomba sampan layar total  31 perahu sampan terdiri kelas sampan layar diawaki 9 orang, 7 orang dan 5 orang.

Dalam sambutanya, penanggung jawab acara dan juga sekaligus sebagai tuan rumah, Elmi Iskandar menyampaikan, mewakili seluruh panitia dan para pendukung acara, para penyandang dana dan pihak keamanan mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu suksesnya kegiatan perayaan HUT ke 25 Kabupaten Karimun tahun 2024.

Suksesnya acara tersebut karena kerjasama yang baik antara masyarakat panitia dan para sponsor dan pihak aparat yang Bersama-sama mendukung kegiatan.

Bahkan dari informasi masyarakat, kegiatan yang telah kita kerjakan pada saat ini cukup sukses, terbukti banyaknya partisipasi masa dari berbagai wilayah di luar Kecamatan Buru banyak yang datang.

Di tempat yang sama, Komandan Lanal TBK Letkol Anro kepada wartawan mengatakan pihaknya sangat mengapresiasi kepada pihak sponsor Cafe Daniel 76 yang telah dengan sungguh- sungguh menyelenggarakan banyak  kegiatan lomba seperti jalan santai, sepeda santai dan lomba sampan layar di Pantai Rekreasi Tanjung Ambat Kecamatan Buru ini. Yang digelar dalam rangka menyambut hari jadi ke 25 Kabupaten Karimun tahun 2024.

“ Semoga jeri payah Pak Elmi Iskandar sebagai penanggung jawab acara dan Nordin tokoh masyarakat Kecamatan Buru, mendapat tempat di hati masyarakat Pulau Buru dan Karimun pada umumnya,” katanya.

Letkol Anro menambahkan sebagai bentuk  dukungan moral dan ucapan terimakasih kepada 9 orang pemenang lombah Sampan Layar masing-masing mendapatkan dana pembinaan dari Komandan Lanal TBK. (Jup)

Sumber :Penerangan Lanal TBK

Editor : P Sipayung

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel