Kepala Kantor BPJS Kesehatan Batam Memastikan Pelayanan Berjalan Baik bagi Peserta - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Kepala Kantor BPJS Kesehatan Batam Memastikan Pelayanan Berjalan Baik bagi Peserta

Kepala Kantor BPJS Kesehatan Batam Memastikan Pelayanan Berjalan Baik bagi Peserta
Kegiatan Sosialisasi Kantor BPJS Kesehatan Cabang Batam (foto by ist/infokepri)

BATAM, Infokepri.com - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan menggelar sosialisasi program jaminan kesehatan khususnya, di wilayah kerja kantor cabang BPJS Kesehatan Batam.

Terkait kegiatan, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Batam, Harry Nurdiansyah menyampaikan bahwa dengan adanya pelayanan kurang ramah, terkait biaya, hingga sulitnya untuk berobat bagi peserta BPJS Kesehatan.

"Untuk itu, Kami memastikan pelayanan berjalan dengan baik, di setiap tempat pelayanan kesehatan," katanya usai kegiatan, di Batu Ampar - Batam, (27/9).

Lanjutnya, bagi peserta yang non aktif saat ini rata-rata masyarakat yang mendaftar secara mandiri, baik itu kelas 1, 2, dan 3. Dan paling banyak kelas tiga, dua dan sisanya kelas satu.

"Upaya yang sudah kami lakukan agar peserta ini menjaga keaktifannya yaitu mengingatkan agar melakukan pembayaran iurannya rutin di setiap tanggal 10, Dimana Petugas kami mengingatkan peserta melalui WA dan bisa juga telepon untuk membayar iurannya setiap bulan," terangnya.

Lanjutnya lagi, bagi peserta yang tidak sanggup untuk melunasi tunggakan, ada program Rencana Pembayaran Bertahap (Rehab), yang mana peserta bisa mencicil tunggakan iuran.

"Periode mencicilnya kita kasih selama 12 bulan, program ini bisa di akses melalui call center 165 atau aplikasi mobile JKN, untuk pendaftarannya dan besaran nilai mencicli setiap bulan," katanya.

Berikutnya, total jumlah pendapatan masih berproses, kurang lebih mencapai Ratusan Miliar Rupiah, dan untuk tunggakan sudah menyentuh Miliaran Rupiah.

"Untuk pelayanan kesehatan tidak ada perbedaan perobatan semua sama, yang membedakan fasilitasnya saja dalam menjalani perawatan," tutup Kepala Kantor BPJS Kesehatan Batam. (*)

Liputan/Editor : Andi P


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel