Gas Melon Cepat Habis di Pangkalan Sagulung Batam, Diwarung Rp 28 Ribu - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Gas Melon Cepat Habis di Pangkalan Sagulung Batam, Diwarung Rp 28 Ribu

Gas Melon Cepat Habis di Pangkalan Sagulung Batam, Diwarung Rp 28 Ribu
Gas Melon/Gas LPG 3 Kg Di Salah Satu Pangkalan Resmi Wilayah Sagulung Batam (foto by ist/infokepri)

BATAM, Infokepri.com - Warga Kecamatan Sagulung Batam, keluhkan sulitnya mencari gas melon atau Liquefied Petroleum Gas (LPG) bersubsidi di pangkalan resmi. 

Salah satu warga Sagulung, Tian mengatakan bahwa keberadaan gas melon tersebut dipengecer atau warung kelontong justru ada, namun harganya hampir 2 kali lipat dibanding HET gas melon.

"Aneh sekali, di pangkalan gas melon kosong. Akan tetapi di warung pengecer justru ada itupun harganya sangat melambung tinggi sekitar Rp 25 Ribu sampai 28 Ribu per tabung," katanya. Rabu, (04/09/2024)

Hal senada, Warga Sagulung, Robi menyampaikan sudah berkeliling ke beberapa pangkalan untuk mencari gas melon tersebut , di pangkalan resmi.

“Sudah dari Sabtu (31/8), nyari gas melon, tetapi tetap tak ketemu juga. Tadi gas sudah masuk ke pangkalan tapi pas saya datang mau membelinya sudah keburu habis. Tetapi di warung pengecer ada dan harganya cukup mahal," katanya.

Langkanya gas melon tersebut, lanjutnya menjadi pertanyaan besar bagi warga Sagulung. Setiap gas melon datang dari penyedia gas ke pangkalan dalam hitungan jam saja sudah habis.

"Ada apa sebenarnya. Masa baru saja gas melon diantar dalam hitungan jam saja langsung habis,"terangnya didampingi warga Sagulung lainnya. 

Ketika dikonfirmasi kepada Sales Branch Manager Rayon II Patra Niaga Kepri, Gilang Hisyam Hasyemi menegaskan, bahwa penyaluran gas melon tidak ada masalah. 

“Untuk penyaluran tidak ada masalah. Tidak ada kendala untuk transportasi juga, bahkan untuk kuota gas melon aman,” tegasnya.

Lanjutnya, akan menindaklanjuti informasi dan keluhan masyarakat. Apakah sudah sesuai dengan informasi tersebut.

“Saya belum tahu bagaimana penyaluran dari agen ke pangkalan. Nanti saya akan pastikan,” tutupnya. (*)


Editor : Andi P



Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel