Demokrat Natuna Tegaskan Dukungan Penuh untuk Pasangan Wan Siswandi - Rodhial Huda di Pilkada 2024 - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Demokrat Natuna Tegaskan Dukungan Penuh untuk Pasangan Wan Siswandi - Rodhial Huda di Pilkada 2024

Demokrat Natuna Tegaskan Dukungan Penuh untuk Pasangan Wan Siswandi - Rodhial Huda di Pilkada 2024
Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Natuna, Erianto, dukung penuh Paslon WS-RH. (Fhoto : Bernard S/Infokepri.com).

By Bernard.S

NATUNA, Infokepri.com
- Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Natuna, Erianto, kembali menyatakan dukungan penuh kepada pasangan Bupati dan Wakil Bupati Natuna, Wan Siswandi dan Rodhial Huda (WS-RH) untuk maju kembali dalam Pilkada Natuna 2024.

Dukungan ini dianggap sebagai langkah strategis karena pasangan WS-RH dinilai sukses dalam membangun Natuna, terutama di sektor infrastruktur, pendidikan, dan kesehatan, meskipun mereka hanya menjabat selama tiga tahun.

Erianto menyampaikan bahwa Partai Demokrat melihat rekam jejak dan keberhasilan WS-RH sebagai alasan utama untuk memberikan dukungan.

"Kepemimpinan Wan Siswandi dan Rodhial Huda telah memberikan perubahan nyata bagi masyarakat Natuna. Meskipun hanya dalam kurun waktu tiga tahun, mereka berhasil membangun infrastruktur yang signifikan, meningkatkan kualitas pendidikan, dan memperbaiki layanan kesehatan," ujar Erianto kepada media di Ranai, Kamis (26/09/2024).

Dukungan Partai Demokrat terhadap pasangan WS-RH tidak hanya datang dari tingkat daerah, tetapi juga mendapat sokongan penuh dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat. Erianto menjelaskan bahwa dukungan ini juga datang dari Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), sebagai Ketua Dewan Pertimbangan Partai Demokrat, serta Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

"SBY dan AHY telah memberikan restu dan dukungan penuh kepada pasangan WS-RH untuk kembali maju di Pilkada Natuna. Hal ini dibuktikan dengan dikeluarkannya Surat Keputusan (SK) dan Rekomendasi dari DPP Partai Demokrat yang mengesahkan mereka sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Natuna," jelas Erianto.

Sebagai bentuk nyata dukungan tersebut, Erianto menginstruksikan seluruh pengurus, kader, anggota, dan simpatisan Partai Demokrat di seluruh Kabupaten Natuna untuk menyatukan suara dan tenaga dalam memenangkan pasangan WS-RH. Ia meyakini bahwa pasangan ini adalah pilihan yang tepat untuk melanjutkan pembangunan Natuna yang lebih baik.

"Saya memerintahkan seluruh jajaran Partai Demokrat di Natuna, baik di tingkat kecamatan hingga desa, untuk memberikan dukungan penuh kepada pasangan Wan Siswandi dan Rodhial Huda. Mereka adalah pasangan yang tepat dan telah terbukti mampu membawa Natuna menuju kemajuan," tegas Erianto.

Pasangan WS-RH dianggap mampu menjaga stabilitas dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Natuna yang berbatasan langsung dengan negara-negara luar. Dengan dukungan dari Partai Demokrat, harapannya adalah pasangan ini dapat melanjutkan berbagai program strategis yang telah mereka rintis, serta menjadikan Natuna lebih maju dan sejahtera di masa depan.

Menurut Erianto, WS-RH merupakan pasangan ideal untuk Natuna karena visi dan misi mereka sejalan dengan aspirasi masyarakat, khususnya dalam menjaga keberlanjutan pembangunan dan kesejahteraan di daerah.

"Kami percaya bahwa dengan pengalaman dan dedikasi mereka, WS-RH akan mampu membawa Natuna ke arah yang lebih baik, dengan tetap mempertahankan kedaulatan serta potensi besar yang dimiliki daerah ini," tutupnya.

Dengan dukungan yang semakin solid, pasangan Wan Siswandi dan Rodhial Huda kini semakin siap untuk kembali bersaing dalam Pilkada Natuna 2024, demi melanjutkan kepemimpinan yang telah membawa banyak perubahan positif bagi masyarakat setempat. (Nard/tim).

Editor : P Sipayung

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel