Babinsa Ino Purnomo Imbau Masyarakat Agar Tidak Membuang Sampah ke Laut - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Babinsa Ino Purnomo Imbau Masyarakat Agar Tidak Membuang Sampah ke Laut

Babinsa Ino Purnomo Imbau Masyarakat Agar Tidak Membuang Sampah ke Laut
Babinsa Desa Kelanga, Sertu Ino Purnomo, saat memberikan arahan dan motivasi kepada nelayan. (Fhoto : Bernard S /Infokepri.com).

By Bernard.S
NATUNA, Infokepri.com
- Guna meningkatkan jalinan silaturahmi dan mempererat hubungan kekeluargaan, Babinsa Desa Kelanga, Sertu Ino Purnomo, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan nelayan Desa Kelanga, Kecamatan Bunguran Timur Laut, Sabtu (03/08/2024).

Sertu Ino Purnomo menuturkan, selain menjalin silaturahmi dan mempererat hubungan kekeluargaan, kegiatan ini bertujuan untuk membangun komunikasi yang baik antara Babinsa dengan warga masyarakat, khususnya para nelayan Desa Kelanga agar tercipta keakraban dan kebersamaan sebagai penunjang tugas Babinsa ke depan dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Dalam pertemuannya bersama nelayan, Babinsa Ino Purnomo memberikan beberapa pengarahan dan motivasi kepada mereka agar tetap semangat melakukan pekerjaannya sebagai nelayan untuk  menopang ekonomi keluarga.

Sertu Ino Purnomo mengimbau para nelayan agar senantiasa menjaga kelestarian laut dengan tidak membuang sampah sembarangan yang dapat membuat laut tercemar, dan tidak merusak ekosistem yang ada di laut seperti terumbu karang dan ekosistem lainnya.

Kemudian, Sertu Ino Purnomo memberikan imbauan kepada para nelayan, apabila hendak turun ke laut, sebaiknya terlebih dulu memperhatikan keadaan dan kondisi cuaca, serta mempersiapkan alat keselamatan sebagai antisipasi untuk menjaga apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan saat berada di tengah laut.

"Apabila cuaca tidak memungkinkan, sebaiknya turun ke laut ditunda dulu," ujarnya.

Dengan adanya pertemuan seperti ini, Sertu Ino Purnomo berharap, dapat memberikan masukan yang berarti kepada para nelayan untuk senantiasa menjaga kelestarian laut serta memberikan imbauan keselamatan untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan saat menangkap ikan di laut. (Nard).

= ADAPTIF, PROFESIONAL DAN DICINTAI RAKYAT =

Editor : P Sipayung

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel