Wujudkan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, Babinsa Irwanpai Komsos dengan Warga Binaan - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Wujudkan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, Babinsa Irwanpai Komsos dengan Warga Binaan

Wujudkan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, Babinsa Irwanpai Komsos dengan Warga Binaan
Babinsa Desa Sungai Ulu, Kopda Irwanpai Situmorang, saat melaksanakan komsos dengan warga. (Fhoto : Bernard S /Infokepri.com).

By Bernard.S
NATUNA, Infokepri.com
- Melaksanakan pembinaan komunikasi sosial (Komsos) menjalin keakraban dengan warga binaan merupakan tugas pokok Babinsa. Komsos dilakukan untuk  menciptakan interaksi serta kekompakan antara Babinsa dengan masyarakat.

Hal tersebut disampaikan Babinsa Desa Sungai Ulu, Kopda Irwanpai Situmorang, Personil Koramil 01/Ranai Kodim 0318/Natuna, saat melaksanakan komunikasi sosial ((Komsos) dengan masyarakat Desa Sungai Ulu, Kecamatan Bunguran Timur, Jumat (26/07/2024).

Lebih lanjut Babinsa Irwanpai menjelaskan, tujuan Komsos ini adalah untuk mengetahui perkembangan situasi dan kondisi wilayah binaan sebagai penunjang tugas pokok Babinsa di lapangan untuk mewujudkan  kemanunggalan TNI dengan rakyat.

"Dengan adanya interaksi dan komunikasi yang baik, akan dapat mempererat hubungan TNI, khususnya Babinsa dengan masyarakat," kata Irwanpai Situmorang.

"Dengan meningkatkan komunikasi dan melakukan pemantauan wilayah binaan, Babinsa akan tahu permasalahan di desanya. Sehingga jika ada permasalahan dengan cepat dapat diatasi dan diselesaikan,” imbuhnya.

Babinsa juga berharap kepada warga masyarakat senantiasa saling menjaga dan peduli dengan situasi yang berkembang serta saling membantu satu sama lain. (Nard).

= ADAPTIF, PROFESIONAL DAN DICINTAI RAKYAT =


Editor : P Sipayung

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel