Pengamanan Kejurnas Balap Sepeda 2024, Polda Kepri Kerahkan 519 Personel - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Pengamanan Kejurnas Balap Sepeda 2024, Polda Kepri Kerahkan 519 Personel

Pengamanan Kejurnas Balap Sepeda 2024, Polda Kepri Kerahkan 519 Personel
Suasana Salah Satu Peserta Kejurnas Road Bike And Mountain Bike 2024 (foto by ist/infokepri)

KEPRI, Infokepri.com - Kepolisian Daerah (Polda) Kepri bersama instansi terkait melaksanakan Rapat Koordinasi Pengamanan (Rakorpam) Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Road Bike And  Mountain Bike 2024, di Hotel Batam View, Batam - Kepri.

Kegiatan Rakorpam, dilaksanakan untuk memastikan Kejurnas Road Bike Tahun 2024 & Mountain Bike, yang akan digelar pada hari Kamis, 20 Juni 2024 di venue Nongsa Loops, dapat berjalan lancar.

Sebanyak 109 peserta dari 14 Provinsi, mengikuti ajang Kejurnas di Batam, yang mana juga sebagai persiapan bagi atlet-atlet balap sepeda menjelang Pekan Olahraga Nasional (PON) Ke-21, di Aceh dan Sumatera Utara.

Selain itu, juga berfungsi sebagai seleksi atlet untuk menghadapi berbagai multi-event internasional seperti Asian Games, SEA Games, dan Olimpiade.

Dalan Rakor,  dihadiri oleh Pejabat Utama Polda Kepri, Pejabat Utama Polresta Barelang, perwakilan BMKG, perwakilan Indonesian Cycling Federation, perwakilan Dishub Kota Batam, perwakilan Dinas Kesehatan, serta para panitia yang terlibat, (19/6).

Suasana Kegiatan Rakorpam Kejurnas Road Race And Mounrain Bike 2024
Kejurnas Road Bike akan berlangsung dari tanggal 20 hingga 24 Juni 2024 di Kecamatan Nongsa, Batam, Kepulauan Riau. Sementara itu, Giat Mountain Bike akan digelar dari tanggal 25 hingga 30 Juni 2024 di Kecamatan Sei Beduk, Batam, Kepulauan Riau.

Kejuaraan Nasional Road Bike Tahun 2024 akan dimulai pada tanggal 20 Juni 2024 sampai dengan tanggal 24 Juni 2024 dengan Road Race di venue Nongsa Loops.

Pada hari pertama, akan dipertandingkan nomor balap sepeda Individual Time Trial dengan jarak 6 km, 12 km, dan 24 km, serta Criterium untuk kategori wanita dan pria.

Selanjutnya, pada tanggal 21 Juni 2024, di venue Nongsa, Jl. Hang Lekiu-Jl. Hang Jebat, akan digelar Individual Team Trial dengan jarak 6 km, 12 km, 24 km, dan 36 km.

Pada tanggal 22 Juni 2024, di lokasi yang sama, akan berlangsung Individual Road Race dengan jarak 12 km, 24 km, 36 km, 60 km, dan 96 km.

Kemudian, pada tanggal 23 Juni 2024, acara akan berlanjut dengan Individual Road Race dengan jarak 70 km dan 140 km.

Hari terakhir dari tanggal 25 sampai dengan 30 Juni 2024, akan diadakan perlombaan Mountain Bike (MTB) di venue Mangsang Bike Park, Tanjung Piayu, Kecamatan Sei Beduk, yang akan mempertandingkan nomor-nomor Cross Country Olympics, Cross Country Relay, Downhill, dan Enduro.

Terkait pengamanan, Kabidhumas Polda Kepri, Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, SH, MSi mengatakan bahwa Polresta Barelang telah melaksanakan kegiatan gladi di 33 titik. Di 33 titik tersebut, 18 titik akan dipasang perangkat pemantauan yang nantinya akan dimonitor secara langsung melalui aplikasi Zoom di pos pemantauan.

Untuk sarana pendukung, disiapkan 33 perangkat HT dan 33 personel yang akan memegang HT tersebut. Pada tanggal 20 Juni, akan disiapkan 112 personel, 110 personel pada hari Jumat, 21 Juni, 115 personel pada hari Sabtu, dan 182 personel pada hari Minggu, sehingga total keseluruhan personel yang akan dikerahkan berjumlah 519 personel.

"Kemudian guna mendukung pelaksanaan event ini, Ditlantas Polda Kepri akan melaksanakan berbagai kegiatan pengaturan lalu lintas guna menjamin keselamatan dan kesuksesan acara yang akan berlangsung. Serta menegaskan bahwa pengamanan dan pengaturan lalu lintas merupakan aspek penting dalam memastikan kelancaran jalannya kegiatan," tutupnya. (*)


Editor : Andi P

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel