Babinsa Irwanpai Situmorang Komsos dengan Warga Desa.Sungai Ulu
Minggu, 26 Mei 2024
Babinsa Desa Sungai Ulu, Kopda Irwanpai Situmorang, saat memberikan arahan kepada masyarakat, Minggu (26/05/2024) (Fhoto : Bernard S/Infokepri.com). |
By Bernard.S
NATUNA, Infokepri.com - Babinsa Desa Sungai Ulu, Kopda Irwanpai Situmorang, Personil Koramil 01/Ranai Kodim 0318/Natuna, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan masyarakat Desa.Sungai Ulu, Kecamatan Bunguran Timur, Minggu (26/05/2024).
Kopda Irwanpai Situmorang mengatakan salah satu wujud keberhasilan seorang Babinsa adalah dengan rutin menjalin silaturahmi dalam rangka menciptakan kedekatan dan keakraban dengan masyarakat.
Selain itu, lanjut Irwanpai, Babinsa juga harus selalu berada di tengah-tengah masyarakat dalam menyelesaikan berbagai keluhan dan permasalahan yang terjadi di wilayah binaan.
"Selain dekat dengan warga dan berkomunikasi dengan baik, tentunya akan mempermudah Babinsa dalam memberikan pendampingan dan pembinaan teritorial sebagai tugas pokok dalam mewujudkan kemununggalan TNI dengan rakyat," ucapnya.
Dalam kesempatan ini, Babinsa Irwanpai mengajak masyarakat agar bersama-sama menjaga kondusifitas dengan meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dalam lingkungan sekitar.
Ia juga mengimbau agar senantiasa menjaga kesehatan, menjaga kebersihan lingkungan dan menumbuhkan kepedulian masyarakat terhadap lingkungan sekitar tempat tinggal masing-masing.
“Dengan menjaga kebersihan lingkungan, tentunya kita dapat terhindar dari penyakit yang ditimbulkan berbagai bakteri dan bibit penyakit lainnya yang dapat merusak kesehatan," jelasnya.
"Karena itu, mari kita bersama-sama peduli terhadap lingkungan sekitar dengan meningkatkan kewaspadaan terhadap hal-hal yang dapat merusak keamanan, kenyamanan dan kedamaian," pungkasnya. (Nard).
= ADAPTIF, PROFESIONAL DAN DICINTAI RAKYAT =
Editor : P Sipayung