Babinsa TM Wijaya Komsos dengan Ketua Pemuda Kampung Batu Ampar Desa Limau Manis
Babinsa Desa Limau Manis, Serda TM Wijaya, saat memberikan pengarahan kepada Ketua Pemuda. (Fhoto : Bernard S/Infokepri.com). |
By Bernard.S
NATUNA, Infokepri.com - Babinsa Desa Limau Manis, Serda TM Wijaya, Personil Koramil 01/Ranai Kodim 0318/Natuna, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga binaan di Desa Limau Manis, Kecamatan Bunguran Timur Laut, Sabtu (03/02/2024).
Dikatakan Serda TM Wijaya, Komsos merupakan bagian dari pembinaan teritorial (Binter) yang harus dilaksanakan setiap prajurit di satuan kewilayahannya.
"Komsos juga sebagai wahana silaturrahmi dalam rangka mempererat hubungan kekeluargaan dan kebersamaan, untuk saling bertukar pikiran, memberi, mengisi serta meningkatkan peran Binter di wilayah binaan," ujarnya.
Keberadaan aparat teritorial sangat penting memberikan makna yang positif tersendiri di lingkungan masyarakat sekelilingnya dan untuk meningkatkan kemanunggalan TNI-Rakyat.
Untuk mencapai tujuan tersebut, lanjutnya, Bintara Pembina Desa (Babinsa) terus melakukan pendekatan kepada masyarakat yaitu dengan melaksanakan Komsos di wilayah binaan.
Terkait komsos, Sertu TM Wijaya, mengunjungi Bapak Julhari sebagai Ketua Pemuda Kampung Batu Ampar Desa Limau Manis, untuk memberikan arahan dan pendampingan dalam rangka membangun komunikasi yang baik terkait kebersamaan dan kekompakan para pemuda di wilayah binaan.
"Kita akan mengajak ketua pemuda agar selalu menjaga komunikasi dengan aparat baik itu Babinsa ataupun Babinkamtibmas. Sebab, sebagai ketua pemuda kampung, sudah sepatutnya menjadi contoh dan penggerak masyarakat dalam memajukan kampungnya," ujar Sertu Wijaya.
Menurutnya, sebagai Ketua pemuda juga wajib menjadi pemecah masalah yang terjadi di kampung. Dan secara tidak langsung juga memiliki tugas untuk memantau dan mengawasi Dana Desa (DD) agar tepat sasaran, tepat guna, sekaligus terhindar dari penyelewengan.
Tidak kalah penting, peran Ketua pemuda sangat dibutuhkan sebagai penggerak dalam upaya menjamin keamanan dan ketertiban dalam masyarakat.
Melalui komsos ini, kami selalu berupaya untuk mengayomi, memberikan pendampingan, serta bertukar pikiran dengan pemuda dan masyarakat demi kemajuan wilayah," tuturnya. (Nard).
= DARI NATUNA UNTUK INDONESIA =
Editor : P Sipayung