Ketahuan Bolos Sekolah, Belasan Pelajar SMA di Karimun Diamankan Polisi - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Ketahuan Bolos Sekolah, Belasan Pelajar SMA di Karimun Diamankan Polisi

Ketahuan Bolos Sekolah, Belasan Pelajar SMA di Karimun Diamankan Polisi
Kapolsek Tebing, AKP M Jaiz memberikan pengarahan kepada siswa yang diamankan lantaran kedapatan bolos sekolah, Kamis (19/10/2023) (Jupri/Infokepri.com)

By Jupri

KARIMUN, Infokepri.com - Jajaran Kepolisian Sektor (Polsek) Tebing, Polres Karimun, Kepulauan Riau mengamankan belasan pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat lantaran bolos sekolah saat jam pelajaran, Kamis (19/10/2023).

Kapolsek Tebing, AKP M Jaiz menyebutkan belasan pelajar itu diamankan dibeberapa lokasi berbeda, seperti di pantai dan warung.

"Totalnya ada 17 pelajar yang kita amankan, mereka kedapatan bolos sekolah saat jam pelajaran masih berlangsung," jelas AKP M Jaiz.

Kata dia, pengamanan belasan pelajar sekolah itu sebagai bentuk antisipasi terjadinya aksi tawuran antar pelajar dan tindakan kriminal lainnya.

Meski begitu, katanya, selama proses pengamanan pihaknya tidak menemukan barang berbahaya seperti senjata tajam (sajam), bungkusan rokok ataupun minuman keras.

"Saat diperiksa tas-tas mereka, petugas tidak menemukan barang-barang berbahaya," sebutnya.

Selanjutnya, para pelajar yang terjaring patroli itupun dibawa ke Mapolsek Tebing guna pembinaan lebih lanjut serta memanggil pihak sekolah dan orang tua.

Pada kesempatan itu, AKP M Jaiz juga memberikan himbauan kepada para pelajar agar dapat menaati aturan sekolah serta meminta pihak sekolah dan orang tua untuk mengawasi aktivitas anak-anaknya.

"Jadilah generasi penerus bangsa yang baik, memiliki kedisplinan dalam hidup dan menghargai jerih payah orang tua dalam memberikan pendidikan yang layak," pungkasnya. (JP)

Editor : P Sipayung

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel