Babinsa Gusnadi Gotong Royong bersama Warga di Desa Air Lengit, Program Jumat Bersih Wabup Natuna - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Babinsa Gusnadi Gotong Royong bersama Warga di Desa Air Lengit, Program Jumat Bersih Wabup Natuna

Babinsa Gusnadi Gotong Royong bersama Warga di Desa Air Lengit, Program Jumat Bersih Wabup Natuna
Tampak Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda, Camat, dan Babinsa melakukan fhoto bersama usai melakukan Goro. (Fhoto : Bernard Simatupang/Infokepri.com).


By Bernard Simatupang

NATUNA, Infokepri.com -  Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Air Lengit, Serda M Gusnadi, Personil Koramil 01/Ranai Kodim 0318/Natuna, menghadiri gotong royong program Jumat bersih Wakil Bupati (Wabup) Natuna, Rodhial Huda bersama warga binaan, yang dilaksanakan di Jalan Lingkar RT 05/RW 10 Dusun I dan II, Desa Air Lengit, Kecamatan Bunguran Tengah, Jumat (20/10/2023).

Babinsa Desa Air Lengit, Serda M Gusnadi menyampaikan, gotong royong adalah salah satu ciri khas yang masih melekat dalam kehidupan masyarakat Indonesia sebagai bentuk solidaritas sosial, terbentuk karena adanya bantuan dari pihak lain yang dilakukan secara bersama-sama untuk kepentingan pribadi ataupun kelompok sehingga di dalamnya terdapat sikap loyal dari setiap warga sebagai satu kesatuan.

"Oleh karenanya gotong royong perlu dijaga dan dilestarikan sebagai bentuk kebersamaan untuk menciptakan lingkungan yang harmonis karena saling membantu tanpa pandang bulu," ujar Serda Gusnadi.

Selain itu, lanjut Serda Gusnadi, gotong royong mencerminkan nilai-nilai persatuan, kesatuan, sosialisasi, sukarela, tolong menolong, dan kekeluargaan yang menjadi karakter bangsa Indonesia.

"Dengan menjaga dan melestarikan gotong royong, kita dapat membangun wilayah binaan yang lebih harmonis, damai, dan sejahtera," pungkasnya.

Lebih lanjut Serda Gusnadi menuturkan, kegiatan gotong royong kali ini merupakan program Jumat bersih Wabup Natuna Rodhial Huda yang dilaksanakan rutin  sebulan sekali secara bergiliran di 3 desa yang ada di Kecamatan Bunguran Tengah, dan kali ini Desa Air Lengit dapat giliran.

"Dengan adanya program Jumat bersih oleh Wakil Bupati Natuna, diharapkan dapat memberikan contoh pada masyarakat setempat pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sebagai faktor pendukung terciptanya suasana yang nyaman, asri dan bersih," tuturnya.

Turut hadir dalam goro tersebut, Wakil Bupati Natuna Rodial Huda, Camat Bunguran Tengah Suhandrik  beserta Staff, Kades Se-Kecamatan Bunguran Tengah beserta staff, Ketua BPD Se-Kecamatan Bunguran Tengah beserta Staff, Bhabinkamtibmas Bripka Pujiono, Kadus I dan II, Ketua RT dan RW Desa Air Lengit. (Nard).

   = DARI NATUNA UNTUK INDONESIA =    

Editor : P Sipayung

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel