Babinsa Dedi Sumaedi Berikan Ekstrakurikuler PBB kepada Pelajar SMP Negeri Satu Atap Desa Pengadah
Babinsa Desa Pengadah, Sertu Dedi Sumaedi saat memberikan pelatihan PBB kepada siswa/i SMP Satap Desa Pengadah. (Fhoto : Bernard.S / Infokepri.com) |
By Bernard.S
NATUNA, Infokepri.com - Babinsa Desa Pengadah, Sertu Dedi Sumaedi, Personil Koramil 01/Ranai Kodim 0318/Natuna, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan instansi sekolah dan siswa-siswi SMP Negeri Satu Atap Desa Pengadah, Kecamatan Bunguran Timur Laut, yang sedang melaksanakan ekstrakurikuler PBB di sekolah tersebut, Rabu (25/10/2023).
Ekstrakurikuler merupakan kegiatan tambahan di luar jam pelajaran yang dilakukan baik di sekolah atau di luar sekolah dengan tujuan untuk mendapatkan tambahan pengetahuan, keterampilan dan wawasan serta membantu membentuk karakter peserta didik sesuai dengan minat dan bakat masing.
Dalam kesempatan ini, Babinsa Desa Pengadah, Sertu Dedi Sumaedi berkesempatan memberikan ekstrakurikuler PBB kepada para siswa-siswi SMP Negeri Satap Desa Pengadah, agar para siswa/i menanamkan kedisiplinan sejak dini sebagai generasi penerus bangsa.
"Sebagai ujung tombak dan garda terdepan TNI AD khususnya Babinsa, mempunyai tanggung jawab yang besar dalam rangka menumbuhkan sikap disiplin agar generasi muda memiliki karakter serta kebanggaan sebagai generasi penerus bangsa di waktu yang akan datang," ujarnya.
Dikatakannya, pelatihan PBB bertujuan untuk menumbuhkan rasa persatuan, kekompakan, rasa tanggung jawab, juga dapat meningkatkan kedisiplinan yang tinggi. Selain itu, latihan PBB ini bermanfaat untuk melatih daya konsentrasi tiap siswa tentang solidaritas sesama mereka.
"Pelatihan PBB sangat penting dilakukan bagi para siswa di sekolah. Karena melalui latihan PBB akan timbul dan tertanam kedisiplinan serta rasa tanggung jawab, sehingga nantinya dapat diaplikasikan baik dalam kehidupan sehari-hari maupun di lingkungan masyarakat," ungkapnya. (Nard).
= DARI NATUNA UNTUK INDONESIA =
Editor : P Sipayung