Tinjau Pengerjaan Proyek Pembangunan, Walikota Rahma Optimis Pengerjaannya Tepat Waktu
Walikota Tanjungpinang Hj Rahma saat meninjau proyek pembangunan draenase Perumahan Taman Harapan Indah, Selasa (5/9) |
TANJUNG PINANG, Infokepri.com - Walikota Tanjungpinang Hj Rahma optimis pengerjaan proyek Pemko Tanjungpinang yang saat ini sedang digesa akan selesai tepat waktu, sesuai dengan perencanaan dan spesifikasi pekerjaan.
Hal tersebut disampaikan Walikota Rahma kepada sejumlah awak media saat meninjau proyek Pemko Tanjungpinang bersama Dinas Pekerjaan Umum dan Inspektur Daerah, Selasa (5/9).
“ Jika seluruh proyek tersebut selesai sudah tentu akan memberikan manfaat yang seluas-luasnya kepada masyarakat Kota Tanjungpinang,” tegasnya.
Adapun proyek yang ditinjau Walikota Rahma itu, pembangunan gedung SMP Negeri 17 Tanjungpinang, drainase Perumahan Taman Harapan Indah (THI), Kawasan Kuliner Bintan Center dan Akau Potong Lembu, serta sejumlah pembangunan jalan diantaranya Jalan Kampung Wonoyoso.
Setelah itu, proyek Jalan Kampung Sidojasa, Jalan Bima Kampung Sumber Rejo, Jalan Nangka Kampung Baru, Jalan Kampung Tanjung Lanjut Tembusan Bukit Manuk, Jalan Kampung Tanjung Lanjut, Jalan Kampung Baru Madong dan Jaya Kelana.
Terkait penataan kawasan kuliner, Walikota Rahma mengatakan kawasan itu akan menjadi penggerak dalam pemulihan ekonomi.
Menurut Rahma tujuan penataan kawasan kuliner di kawasan Bintan Center dan Akau Potong Lembu untuk mengakomodir UMKM.
Rahma mengatakan bahwa pihaknya akan memberikan fasilitas agar lebih nyaman, rapi, dan tertata agar masyarakat tertarik datang ke kawasan kuliner tersebut. (De)
Editor : P Sipayung