Menciptakan Situasi yang Kondusif Pemilu 2024, Polri Gandeng Tokoh Agama - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Menciptakan Situasi yang Kondusif Pemilu 2024, Polri Gandeng Tokoh Agama

Menciptakan Situasi yang Kondusif Pemilu 2024, Polri Gandeng Tokoh Agama
Suasana Pertemuan Irjen.Asep Edi Suheri dan Ustadz Das'ad Latif (Foto by ist/infokepri)

NASIONAL, Infokepri.com - Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) menggandeng para ulama/Tokoh agama, untuk meredam isu-isu negatif Suku, Agama, Ras, dan Antargolongan (SARA), yang berkaitan dengan Pemilu 2024.

Polri berupaya menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif, dan mencegah polarisasi politik yang kemungkinan terjadi pada saat Pemilu 2024 mendatang, akan banyak isu-isu SARA dan juga provokasi di media sosial yang dapat mengganggu persatuan dan kesatuan Bangsa.

Sebagai perwakilan dari Polri, Wakabareskrim Mabes Polri, Irjen.Asep Edi Suheri menemui salah satu Ulama yaitu Ustaz Das'ad Latif di bilangan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (28/9) kemarin. Yang mana mendapat amanat sebagai Kaops NCS meminta petuah ustadz yang berasal dari Makassar, Sulawesi Selatan.

"Alhamdulillah, Ustaz Das'ad Latif bersedia membantu tugas Polri," katanya. Jum'at, (29/09/2023)

Lanjutnya, Ustadz Das'ad Latif juga bersedia melakukan safari dakwah. Bahkan, akan menjembatani dengan tokoh-tokoh agama lainnya untuk membantu tugas Polri dalam cooling system.

"Ustadz juga akan berdakwah dan menjembatani dengan tokoh-tokoh agama di wilayah yang menjadi atensi dan eskalasi tinggi terkait kerawanan dalam rangkaian Pemilu 2024," terangnya.

"Kepada masyarakat Indonesia untuk menjaga persatuan dan kesatuan, kendati berbeda pilihan dalam Pemilu 2024 mendatang," tutup Irjen.Asep Edi Suheri.


Editor : Andi P

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel