Jalin Silaturahmi dan Kerjasama dengan Warga, Babinsa Koramil 01/Ranai Gelar Komsos - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Jalin Silaturahmi dan Kerjasama dengan Warga, Babinsa Koramil 01/Ranai Gelar Komsos

Jalin Silaturahmi dan Kerjasama dengan Warga, Babinsa Koramil 01/Ranai Gelar Komsos
Suasana Kegiatan Komsos  Babinsa Batu Gajah Serda Canro Nainggolan Bersama Kepala Desa beserta Warga (Foto by ist/infokepri)

NATUNA, Infokepri.com - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Batu Gajah, Serda Canro Nainggolan, Personel Koramil 01/Ranai, Kodim 0318/Natuna, melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Kepala Desa Batu Gajah Kurniawan Sindro Utomo beserta warga binaan RT 11/RW 03 Messo, Desa Batu Gajah, Kecamatan Bunguran Timur. Kamis, (28/09/2023)

Di lokasi kegiatan, Babinsa Batu Gaja menyampaikan sebagai ujung tombak satuan teritorial di wilayah, Babinsa terus memperluas teritorialnya dengan menjalin komunikasi yang baik bersama seluruh komponen masyarakat.

"Melalui rutinitas Komsos bersama seluruh komponen masyarakat di wilayah tugas dan tanggung jawabnya, personel Babinsa terus mempererat tali silaturahmi dan kerjasama bersama warga, agar terbangun kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam menciptakan ketahanan wilayah yang kuat," katanya.

Jalin Silaturahmi dan Kerjasama dengan Warga, Babinsa Koramil 01/Ranai Gelar Komsos
Suasana Kegiatan Komsos
Lanjutnya, untuk dapat memantau seluruh wilayah binaan, tentunya Babinsa tidak dapat bekerja sendiri, sangat di perlukan peran serta seluruh masyarakat dalam memberikan informasi tentang situasi yang berkembang di wilayah.

"Oleh karenanya setiap ada kesempatan Babinsa selalu manfaatkan untuk menjalin komunikasi ke rumah-rumah warga, baik sekedar bersilaturahmi maupun bertukar pikiran sehingga sasaran pembinaan teritorial (Binter) dapat tercapai secara optimal," pungkasnya. (Nard)


Editor : Andi P

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel