Babinsa Sepempang Bersama Warga Gelar Goro, Membersihkan Kantor Desa - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Babinsa Sepempang Bersama Warga Gelar Goro, Membersihkan Kantor Desa

Babinsa Sepempang Bersama Warga Gelar Goro, Membersihkan Kantor Desa
Suasana Kegiatan Goro di Sskitar Kantor Desa Sepempang (Foto by www.infokepri.com)

NATUNA, Infokepri.com - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Sepempang, Sertu R Damanik, Personel Koramil 01/Ranai Kodim 0318/Natuna, Gotong Royong (Goro) bersama Pemerintah Desa, Kadis, dan RT/RW Se-Desa Sepempang untuk membersihkan lingkungan sekitar Kantor Desa Sepempang, di Desa Sepempang, Kecamatan Bunguran Timur - Natuna.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kades Desa Sepempang M Shalihin, Ketua BPD Desa Sepempang Padi, Kadus, RT/RW Se-Desa Sepempang, 04/08).

Terkait kegiatan,  Sertu R Damanik, memgatakan bahwa gotong royong merupakan warisan leluhur yang harus dijaga dan dilestarikan secara berkesinambungan agar tidak punah akibat pengaruh perkembangan zaman yang semakin global.

"Dengan gotong royong semua pekerjaan akan terasa ringan karena dikerjakan secara bersama-sama," katanya.

"Kegiatan seperti ini juga sangat efektif untuk mempererat jalinan silaturahmi dan meningkatkan sinergitas antara TNI dengan aparat pemerintah desa dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan," terang Babinsa Desa Sepempang.

Pada saat kegiatan berlangsung, Babinsa dan aparat desa bersama-sama melaksanakan pembersihan di daerah sekitar Kantor Desa. Kebersamaan Babinsa dengan aparat desa terlihat sangat kompak dengan semangat gotong royong. (Nard)


Editor : Andi Pratama

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel