Komsos dengan Pemilik Bengkel Sepeda Motor, Babinsa Andi Hakim Minta Melayani Warga dengan Baik
Senin, Mei 29, 2023
Babinsa Desa Selemam Serda Andi Hakim, saat memberikan arahan dan motivasi kepada pemilik bengkel sepeda motor. (Fhoto : Bernard Simatupang / Infokepri.com). |
By Bernard Simatupang
NATUNA, Infokepri.com - Babinsa Desa Selemam, Personil Koramil 01/Ranai Kodim 0318/Natuna, Serda Andi Hakim melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga binaan di Desa Selemam, Kecamatan Bunguran Timur Laut, Senin (29/05/2023).
Dikatakan Serda Andi Hakim, Komsos adalah salah satu media Babinsa untuk mengenal warga binaannya dan sebagai sarana silaturahmi agar lebih dekat dan akrab sehingga tercipta hubungan yang baik dan harmonis antara Babinsa dengan warga binaan.
"Dengan terjalinnya hubungan yang baik maka Babinsa dapat mengetahui dengan mudah perkembangan situasi dan kondisi wilayah binaan," ujarnya.
Dalam kesempatan ini, Serda Andi Hakim melaksanakan Komsos dengan Herman, salah satu pemilik bengkel sepeda motor yang ada di Desa Selemam.
Serda Andi Hakim memberikan pengarahan kepada Herman agar tetap tekun melakukan pekerjaan yang ia geluti sejak lama dan memberikan motivasi agar tetap semangat mengembangkan bengkel yang ia miliki walau dengan berbagai kekurangan peralatan dan suku cadang karena keterbatasan modal.
Usaha bengkel sepeda motor yang dimiliki Herman merupakan satu-satunya penopang ekonomi keluarga dan membantu warga Selemam yang merasa kesulitan memperbaiki sepeda motor jika mengalami kerusakan.
"Dengan adanya bengkel ini warga Desa Selemam sangat terbantu karena tidak perlu lagi jauh-jauh ke daerah lain untuk memperbaiki sepeda motor apabila mengalami kerusakan," ujarnya.
Babinsa berpesan kepada Herman agar tetap melayani warga dan pelanggan dengan baik, dan berharap semoga kedepannya bengkel milik Herman cepat berkembang. (Nard).
= DARI NATUNA UNTUK INDONESIA =
Editor : P Sipayung