Babinsa Yudi Teguh Hadiri Acara Perpisahan Siswa Kelas IX SMP Negeri 1 Bunguran Timur Laut
Babinsa Desa Tanjung, Serda Yudi Teguh, saat menghadiri pelepasan siswa-siswi SMP Negeri 1 Bunguran Timur Laut. (Fhoto : Bernard Simatupang / Infokepri.com) |
By Bernard Simatupang
NATUNA, Infokepri.com - Babinsa Desa Tanjung, Personil Koramil 01/Ranai Kodim 0318/Natuna, Sertu Yudi Teguh, menghadiri perpisahan siswa-siswi kelas IX SMP Negeri 1 Bunguran Timur Laut Tahun Ajaran 2023 di Gedung SMPN 1 Bunguran Timur Laut, Kecamatan Bunguran Timur Laut, Kamis (25/05/2023).
Beberapa hari terakhir merupakan masa-masa perpisahan siswa yang hendak lulus sekolah, baik di tingkat SMP maupun SMA sederajat. Salah satu diantaranya SMP Negeri 1 Bunguran Timur Laut, Kabupaten Natuna.
Dalam mengisi acara perpisahan, pihak sekolah menyuguhkan beberapa pertunjukan seperti Tari Zapin, Musikalisasi Puisi, dan koor kelas 9.
Sertu Yudi Teguh menyampaikan, meski belum ada pengumuman kelulusan, perpisahan kelas IX atau seremonial penyerahan siswa-siswi kepada orang tua sudah dilakukan karena setelah pengumuman kelulusan, siswa dan orang tua sudah sibuk mencari sekolah dan mendaftarkan diri ke sekolah lanjutan.
Ia berharap pada pengumuman yang tidak lama lagi berlangsung para siswa-siswi bisa lulus 100%.
Untuk diketahui pelepasan siswa siswi SMPN 1 Bunguran Timur Laut diikuti 62 orang.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Anggota DPRD Kabupaten Natuna Rusdi, Kasi Pemerintahan Bunguran Timur Laut Hasbullah, Kabid Dikdas Dinas Pendidikan Kabupaten Natuna Umar Wirahadikusumah, Koordinator UKSPF Kecamatan Bunguran Timur Laut, Ishak, Kepala Sekolah SMPN 1 Bunguran Timur Laut Fathurahman, Kepala Puskesmas Tanjung Zainuddin, Ketua M.U.I Kabupaten Natuna Mustafa, Kades Désa Tanjung Mat Nawawi, Kepala Sekolah SD, SMP dan SMA se-Kecamatan Bunguran Timur Laut, Bhabinkamtibmas Desa Tanjung Briptu Ekky Jaya, Tokoh agama, Tokoh adat, Tokoh masyarakat Desa Tanjung, dan Wali Murid siswa Kelas IX SMPN 1 Bunguran Timur Laut. (Nard).
= DARI NATUNA UNTUK INDONESIA =
Editor : P Sipayung