Babinsa Rapius Hadiri Pembukaan Open Turnamen RT CUP Desa Ceruk Tahun 2023
Minggu, 07 Mei 2023
Babinsa Desa Ceruk, Serma Rapius, saat menghadiri pembukaan Open Turnamen RT CUP Desa Ceruk. (Fhoto : Bernard Simatupang/Infokepri.com). |
By Bernard Simatupang
NATUNA, Infokepri.com - Babinsa Desa Ceruk, Personil Koramil 01/Ranai Kodim 0318/Natuna, Serma Rapius, menghadiri Pembukaan Open Turnamen RT CUP Desa Ceruk Tahun 2023 di Lapangan Sepak Bola Desa Ceruk, Kecamatan Bunguran Timur Laut, Sabtu (06/05/2023).
Turut hadir dalam acara tersebut, Camat Bunguran Timur Laut Yunalis S.Pd, Kades Ceruk Romawi beserta Staf, Ketua BPD Desa Ceruk Normilah beserta anggota, Babinkamtibmas Desa Ceruk Briptu Nicolas Saputra, Pendamping Lokal Desa Ceruk Syaiful, Kadus, Ketua RT/RW Desa Ceruk, Ketua Karang Taruna, Tokoh pemuda dan masyarakat Desa Ceruk.
Babinsa Desa Ceruk, Serma Rapius menyampaikan apresiasi kepada segenap panitia penyelenggara Open Turnamen RT CUP Desa Ceruk dalam rangka mengembangkan bakat generasi muda di bidang olahraga.
Selain mengembangkan bakat di bidang olahraga, kegiatan ini menurutnya penting dalam membina dan mempererat tali persaudaraan para generasi muda antar RT di Desa Ceruk sekitarnya dengan tujuan untuk menjauhkan pemuda dari kegiatan negatif yang dapat merusak masa depan bangsa.
Ia mengimbau agar seluruh peserta turnamen dapat mengikuti kompetisi dengan baik serta mengedepankan sportifitas agar penyelenggaraan turnamen dapat berjalan sukses.
”Saya berharap selama turnamen berlangsung semua tim dapat menjaga kondusifitas dan keamanan bersama dengan menjunjung tinggi sportifitas dan fairplay," ujarnya.
Dirinya mengungkapkan melalui even tersebut bisa membangun komunikasi, dapat menjadi sarana pembinaan dan pengembangan untuk melahirkan atlit-atlit muda bertalenta.
”Turnsmen seperti ini mestinya menjadi solusi membuka peta jalan prestasi atlit berprestasi dan bertalenta," pungkasnya.
Adapun kegiatan yang di laksanakan dalam rangka Open Turnamen RT CUP 2023 di Desa Ceruk antara lain, pertandingan bola kaki, pertandingan bola voli, dan sepak takraw. (Nard).
= DARI NATUNA UNTUK INDONESIA =
Editor : Herry