Hari Ini Pemkab Natuna Salurkan THR kepada PTT dan Harlep
Jumat, 14 April 2023
Bupati Natuna Wan Siswandi (Fhoto : dok Diskominfo Natuna) |
By Bernard Simatupang
NATUNA, Infokepri.com - Jelang akhir Ramadhan, Bupati Natuna Wan Siswandi perintahkan Sekda Natuna untuk memberikan uang Tunjangan Hari Raya (THR) untuk tenaga Pekerja Tidak Tetap (PTT) serta Pekerja Harian Lepas (Harlep) yang bekerja di lingkungan Pemerintah Kabupaten Natuna,
Hal ini disampaikan oleh Bupati Natuna usai hadiri kegiatan bersama BPK Kepri di Batam, pada Kamis (14/04/2023).
Menurutnya hal ini dilakukan untuk memberi perhatian kepada seluruh PTT maupun Harlep dari pemerintah daerah tempat mereka bekerja.
"Besarnya THR kita berikan sesuai dengan kemampuan daerah, semoga dapat bermanfaat bagi yang menerima,” kata Wan Siswandi dalam keterangan resmi yang disampaikan kepada Infokepri.com.
Wan Siswandi juga menyampaikan permintaan maaf kepada seluruh PTT dan Harlep karena pemerintah daerah belum bisa memberi lebih untuk menyambut hari raya Idul Fitri.
Hal ini juga dibenarkan oleh Sekda Natuna Boy Wijanarko bahwa THR akan disalurkan hari ini. Ia mengatakan hal ini dilakukan atas permintaan dari Bupati Natuna Wan Siswandi
"Tidak ada syarat tertentu untuk menerima THR, semua PTT dan Harlep yang bekerja di Pemerintahan Kabupaten Natuna akan mendapatkan semuanya," tutupnya. (Nard).
Editor : P Sipayung