Hari Raya Idul Adha 1443 H, Masjid Al-Aula Sembelih 11 Ekor hewan kurban
Ketua panitia pelaksana kurban H.Herman meninjau penyembelihan hewan kurban di samping Area Majid Al-Aula,Senin (11/7/2022) ( Fhoto : Ist) |
LINGGA, Infokepri.com - Masjid Al-Aula Dabo,Kecamatan Singkep Kabupaten Lingga menyembelih 11 ekor hewan qurban pada hari raya Idul Adha 1443 H/2022.
Penyembelihan hewan qurban itu dilakukan pada hari raya Idul adha kedua pada Senin (11/7/2022) sekira pukul 06 00 WIB di samping Area Majid tepatnya di Pelataran Halaman rumah warga sekitar.
Ketua panitia pelaksana kurban H.Herman saat ditemui sejumlah awak media disela-sela penyembelihan hewan kurban mengatakan jumlah hewan kurban tahun ini sebanyak sebelas ekor yang terdiri dari sapi atau lembu, sementara untuk hewan kurban kambing tidak ada.
Dari sebelas hewan kurban tersebut ada yang berkelompok ada juga perorangan, satu kelompok ya terdiri dari tujuh orang peserta
"Alhamdulilah tahun ini hewan kurban jumlahnya sebelas ekor,antusias masyarakat melaksanakan kurban masih sama pada tahun sebelumnya,sementara jenis hewan seperti kambing tidak ada,"ungkapnya
Kemudian,sistim kurban tahun ini semua peserta membayar secara tunai tidak sistim arisan lagi,dan semua hewan tersebut berasal dari lokal bukan dari luar daerah.
"Saat ini jumlahnya tercukupi dan terpenuhi,sama degan tahun sebelumnya,"kata Herman ketua panitia qurban.
Sambungnya,Kalau banyak hewan kurban menurut Herman kita kuatir tidak terkejar waktunya,sementara jumlah panitia yang bekerja sebanyak kurang lebih 50 orang.
"Tadi sudah kita lihat sistim kerja tim dilapangan cukup cepat,insyaallah tahun depan kita bisa tingkat kan lagi jumlah kurban dan pesertanya,"tuturnya
Total jumlah keseluruhan daging kurban yang akan di salurkan ke masyarakat sebanyak kurang lebih 500 paket,masing - masing paket beratnya 800gram.Selain masyarakat peserta kurban juga mendapatkan sepertiga dari kurbannya.
"Dari mulai pelaksanaan,hingga penyaluran paket daging kurban Alhamdulilah berjalan sukses degan lancar,"tutupnya.
(Syaf)