Ferdinan Ujang Resmi Dilantik Jadi Camat Gunung Tuleh
PASAMAN BARAT, Infokepri.com - Pejabat (Pj) Sekda Pasaman Barat, Hendra Putra menegaskan, Bupati Pasaman Barat, Hamsuardi berharap kepada Camat Gunung Tuleh, Perdinan Ujang agar proaktif dan membawa perubahan untuk mencapai visi dan misi bupati dan wakil bupati Pasaman Barat.
"Inventarisir semua permasalahan, dengan melibatkan semua pihak. Tidak ada kusut yang tidak selesai, asalkan saling kerjasama," kata Hendra Putra saat memimpin serah terima jabatan (Sertijab) Camat Gunung Tuleh dari Randy Hendrawan pada Perdinan Ujang pada Rabu (8/9/2021) di Aula kantor camat.
Turut hadir dalam kegiatan Sertijab tersebut, Asisten III, Raf'an, Pahrein (Kadis Koperindag dan UKM), H Armen (Plt Kadis Tenaga Kerja) dan Faisal (Kabag Keuangan), unsur Forkopimca, Ninik Mamak dan tokoh masyarakat Gunung Tuleh.
Ditegaskan Hendra Putra, rotasi dan mutasi adalah hal yang lumrah bagi ASN.
"Sertijab ini adalah lanjutan mutasi sebelumnya berdasarkan evaluasi pimpinan," terangnya.
Beliau mengharapkan agar Perdinan dapat menyelenggarakan pemerintahan dengan baik dan mengutamakan pelayanan pada masyarakat.
"Kepada camat, agar mengajak masyarakat untuk kembali ke Surau. Ramaikan Surau, semarakkan program Magrib Mengaji," ujarnya.
Selain itu, Hendra Putra juga meminta camat untuk mengajak masyarakat agar menjaga kesehatan dan menjaga Prokes, sesuai anjuran pemerintah dalam menghadapi pandemi Covid-19.
"Terima kasih pada masyarakat atas dukungan dan kerjasama yang baik selama masa jabatan camat sebelumnya. Saya titipkan camat yang baru pada masyarakat, ninik mamak semua, agar selalu diberi sokongan. Terima kasih juga kepada camat yang lama," kata Hendra Putra.
Dikesempatan itu, Hendra Putra menegaskan, camat harus berdomisili di rumah dinas.
"Ini juga jadi tolak ukur bagi camat dalam memberikan pelayanan pada masyarakat. Artinya, kalau camat selalu ada dan berada di tempat masyarakat, akan mudah berurusan," kata Hendra.
Sementara, Perdinan menyampaikan terima kasih pada Bupati dan Wakil Bupati serta Sekda beserta jajaran yang telah menyokong dan memberikan amanah sebagai camat.
"Kami mengharapkan dukungan tokoh masyarakat dan semua masyarakat, agar dapat menyukseskan program camat sebagai pelayan masyarakat, guna mewujudkan visi dan misi bupati dan wakil bupati Pasaman Barat," kata Perdinan Ujang.
Selanjutnya, Randi Hendrawan dipromosikan sebagai Sekretaris Dinas Pemberdayan Masyarakat Nagari (DPMN) Pasaman Barat. Sementara, Perdinan Ujang, sebelumnya adalah Kasi Perekonomian dan Pembangunan di kantor Camat Gunung Tuleh.
Pj Sekda Pasaman Barat, Hendra Putra menyerahkan memori serah terima jabatan (Sertijab) Camat Gunung Tuleh dari Randy Hendrawan pada Perdinan Ujang. (pdp)