Babinsa Saprizal Membantu Evakuasi Pohon Kelapa Yang Tumbang Menimpa Kabel di Jalan Raya
NATUNA, Infokepri.com - Akibat angin kencang yang terjadi di Desa Cemaga Utara, Kecamatan Bunguran Selatan, Minggu (15/08/2021) mengakibatkan pohon kelapa tumbang menimpa kabel listrik dan jalan raya.
Mendengar informasi pohon kelapa tumbang, Babinsa Desa Cemaga Utara, Serda Saprizal, Personil Koramil 01/Ranai Kodim 0318/Natuna, langsung memantau tempat kejadian perkara untuk melakukan pembersihan bersama masyarakat dan pihak-pihak tertentu diantaranya warga sebanyak 5 orang, pihak Damkar 5 orang, dan pihak PLN 1 orang.
Dalam kejadian ini dipastikan tidak ada korban jiwa, sedangkan untuk perbaikan kabel listrik yang rusak akibat ditimpa pohon kelapa tersebut, masih menunggu pihak PLN.
Dalam kesempatan ini, Babinsa Saprizal menyampaikan, sebagai anggota TNI dirinya mengaku harus selalu siap membantu warga yang sedang mengalami musibah.
“Sudah menjadi kewajiban kami sebagai anggota TNI untuk selalu membantu warga masyarakat yang sedang mengalami musibah, dengan harapan kedepannya hubungan TNI dan rakyat semakin kuat dan akrab," ujar Saprizal.
Saprizal menghimbau warga untuk tetap waspada dengan kondisi cuaca yang kurang bersahabat saat ini, dimana saat ini sedang musim angin kencang disertai dengan hujan lebat.
Ditempat terpisah, Dandim 0318/Natuna, Letkol Arm Asep Ridwan SH, M.Han, mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI untuk membangun kerukunan dan toleransi dalam kehidupan bermasyarakat, salah satunya dengan melakukan silaturrahmi, monitoring dan komunikasi sosial.
"Selain itu dapat berguna untuk mencari solusi bersama guna memudahkan masyarakat dan Babinsa dalam menghadapi masalah yang ada sehingga dapat ditangani dengan mudah," kata Asep Ridwan. (Nard).