Plh Bupati Apresiasi Penyemprotan Disinfektan Yang Dilakukan Disdamkar Natuna - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Plh Bupati Apresiasi Penyemprotan Disinfektan Yang Dilakukan Disdamkar Natuna

 

Plh Bupati Apresiasi Penyemprotan Disinfektan Yang Dilakukan Disdamkar Natuna


NATUNA, Infokepri.com - Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana dari Dinas Pemadam Kebakaran (Disdamkar) Kabupaten Natuna, melakukan aksi penyemprotan disinfektan ke sejumlah perkantoran dan areal-areal umum yang banyak dipergunakan oleh masyarakat Natuna untuk berkumpul.

Hal tersebut dilakukan lantaran meningkatnya jumlah positif Covid-19 di Natuna pasca Lebaran Idul Fitri 1442 H tahun 2021 ini.

Kasi kedaruratan, logistik, rehabilitasi, dan rekonstruksi bidang penanggulangan bencana, Disdamkar Natuna, Elkadar Lismana menjelaskan pihaknya akan menetapkan beberapa lokasi yang menjadi titik penyemprotan disinfektan dari tim penanggulangan bencana Disdamkar Natuna.

"Hari ini kita melakukan sterilisasi di areal Masjid Agung, Kantor Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, dan areal bermain anak di Pantai Piwang," terang Elkadar Senin (17/05/2021).

Plh Bupati Apresiasi Penyemprotan Disinfektan Yang Dilakukan Disdamkar Natuna

Ketiga tempat tersebut merupakan tempat-tempat yang memiliki resiko penularan tinggi dikarenakan sering dipergunakan warga Natuna khususnya warga kota Ranai untuk berkumpul.

Selain ketiga tempat diatas, rencananya pihak Penanggulangan Bencana Disdamkar Natuna juga akan melakukan penyemprotan disinfektan ke sejumlah lokasi lain kedepannya.

"Kita lihat dulu perkembangan dari kasus Covid-19 ini, jika tetap meningkat maka akan kita lakukan sterilisasi setiap harinya. Untuk lokasi akan ditentukan nanti sesuai keadaan," ujarnya.

Kegiatan penyemprotan disinfektan ini dilakukan bukan tanpa sebab, hal tersebut menyusul melonjaknya kasus Covid-19 di Kabupaten Natuna akhir-akhir ini.

Hingga berita ini diturunkan, sebanyak 78 orang telah dinyatakan positif Covid 19 dan saat ini sebagian besar mereka sedang di isolasi terpadu di Asrama Haji Natuna.

Plh Bupati Apresiasi Penyemprotan Disinfektan Yang Dilakukan Disdamkar Natuna

Menanggapi hal ini, di tempat terpisah, Plh Bupati Natuna Hendra Kusuma ketika di konfirmasi di ruang kerjanya, Selasa (18/05/2021), menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada pihak Damkar yang telah melakukan tindakan yang benar sebagai salah satu upaya  mengantisipasi penyebaran Covid-19 di Kabupaten Natuna.

"Penyemprotan disinfektan merupakan salah satu rangkaian dari upaya pemerintah untuk mengantisipasi, menangani dan menanggulangi paparan Covid-19 sebagai tindak lanjut hasil pertemuan dengan sejumlah kepala instansi dan stakeholder terkait dalam pembahasan tindakan antisipasi menekan penyebaran Covid-19 di Kabupaten Natuna," papar Hendra Kusuma.


"Selain diadakannya penyemprotan disinfektan oleh pemerintah di beberapa area tertentu, kita juga berharap kesadaran masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan yang berlaku guna memutus penyebaran mata rantai Covid-19 di Kabupaten Natuna," pungkasnya. (Nard).

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel