Wakil Ketua I Tim Penggerak PKK Kepri Kunjungi Kabupaten Lingga - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Wakil Ketua I Tim Penggerak PKK Kepri Kunjungi Kabupaten Lingga


LINGGA, Infokepri.com
  – Wakil Ketua I Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Provinsi Kepulauan Riau Hj.Rismarini Arif Fadillah beserta rombongan melakukan kunjungan ke Kabupaten Lingga.

Selain dimaksudkan untuk mempererat hubungan silaturahim, kunjungan tersebut juga bertujuan untuk melakukan pembinaan terhadap Tim Penggerak PKK Kecamatan se-Kabupaten Lingga yang diikuti oleh seluruh anggota PKK Kecamatan se-Kabupaten Lingga pada Rabu (22/01/2020) pagi di Gedung Daerah Daik Lingga.

Dalam sambutannya, Rismarini berharap agar seluruh anggota PKK Kecamatan se-Kabupaten Lingga untuk giat dan aktif ikut serta dalam berbagai kegiatan yang diselenggarakan oleh PKK Kabupaten Lingga.

Ia juga mengajak para anggota untuk tidak malu untuk bertanya atau berkonsultasi jika menemui berbagai kendala.

 

“Kita sama-sama belajar, jadi jangan malu bertanya ya ibu-ibu. Kita harus saling membantu, karena tanpa bantuan dari ibu-ibu dari PKK Kabupaten Lingga, kami bukanlah apa-apa,” ujarnya.

Menurut Rismarini, untuk mencapai tujuan bersama, setiap anggota harus saling mendukung satu sama lain, sehingga apa yang diharapkan dan dicita-citakan bisa tercapai.

Sementara itu Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lingga Hj.Heryulita Alias Wello yang hadir langsung menerima para rombongan dari Provinsi tersebut dalam sambutannya menyebutkan bahwa ada 4 item yang nantinya akan dibahas dalam kegiatan pembinaan tersebut, yakni mengenai 10 Program PKK, mengaktifkan kembali Dasa Wisma, masalah Stunting, serta Posyandu.

Ibu-ibu PKK Provinsi ini datang ke tempat kita untuk membina kita semua, jadi saya harap ibu-ibu semua betul-betul mempelajarinya,” kata Hj.Heryulita.

Ia berharap hasil dari pembinaan PKK Provinsi Kepri tersebut bisa memberikan perubahan dan mampu memberikan dampak positif bagi PKK Kabupaten Lingga.

“Jadi nanti keberhasilan kita ini adalah berkat hasil bimbingan ibu-ibu Provinsi juga,” tambahnya.

“Mudah-mudahan hasilnya nanti bisa sesuai harapan ibu Rismarini tadi, bahwa kita bisa menang dalam pertandingan Posyandu dan berharap kita bisa sampai ke tingkat nasional,”pungkasnya.(mc/syaf)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel