Gowes Sinergitas TNI-Polri , Pemerintah Daerah dan Masyarakat - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Gowes Sinergitas TNI-Polri , Pemerintah Daerah dan Masyarakat



BATAM, Infokepri.com –Plt Gubernur Kepri, Isdianto bersama Kapolda Kepri, 
Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianto S.IK., Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema, S.Sos., Ka BNNP Kepri, Danlantamal IV Tanjungpinang, Wakapolda Kepri dan PJ Ketua Bhayangkari Daerah Kepri melepas peserta Gowes dari garis start Dataran Engku Putri menuju ke jalan Masjid Agung-Simpang Kepri Mall-Flyover Laluan Madani-Simpang Indomobil-Polsek Lubukbaja-Baloi Centre-Grand Batam Mall-Apartemen Harmoni-Martabak Har. Di simpang Komplek Bumi Indah Nagoya ini peserta bersepeda belok ke arah Simpang Telkom Pelita, lanjut ke Pizza Hut Kampung Utama. Kembali ke simpang Polsek Lubukbaja sampai simpang Indomobil Selanjutnya menuju Laluan Madani dan belok ke Jalan Raja Haji Fisabilillah. Hingga ke Bundaran Tuah Madani, belok kanan ke arah Masjid Agung. Dan masuk ke Dataran Engku Putri sebagai titik finish.



Kegiatan bersepeda ini digelar di Kota Batam dan serentak di Provinsi Kepri kecuali di Kepulauan Anambas merupakan program Inisiasi Polda Kepri berlangsung pada senin (20/1/2020). 

Kegiatan yang menempuh jarak sekitar 20 KM ini juga diikuti oleh Gubernur Provinsi Kepri H. Isdianto, S.Sos., M.M. Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianto S.IK., Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema, S.Sos., Ka BNNP Kepri, Danlantamal IV Tanjungpinang, Wakapolda Kepri, PJ. Ketua Bhayangkari Daerah Kepri, Pejabat Utama Polda Kepri, Walikota Batam, dan personil TNI-Polri serta Pemerintahan Daerah.

"Gowes atau bersepeda pada hari senin ini bertepatan dengan tanggal 20-1-2020 dapat juga dianalogikan bahwa dengan jarak tempuh 20 KM dan seluruh Instansi, serta masyarakat bersatu saling bersinergi menuju Provinsi Kepri yang sehat tanpa Karbon Monoksida bebas dari asap kendaraan hingga menuju Kepulauan Riau Hijau," jelas Kabid Humas Polda Kepri.

Kabid Humas Polda Kepri menambahkan bahwa disamping meningkatkan sinergitas TNI-Polri, Pemerintah Daerah dan masyarakat kegiatan Batam Bersepeda juga diharapkan untuk mewujudkan kondisi Keamanan dan ketertiban masyarakat di Provinsi Kepri pada tahun 2020 ini lebih baik, aman, damai dan kondusif guna prasyarat dalam mendukung Pembangunan Nasional.

" Dalam kesempatan Gowes tersebut Personil TNI-Polri menggunakan seragam dinas lapangan, disamping berolahraga sekaligus Patroli Bersepeda terjun langsung kelapangan dan tetap melaksanakan tugas pengaturan lalu lintas dengan tujuan untuk menjaga Keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran berlalu lintas," tutur Kabid Humas Polda Kepri.

(Humas Polda Kepri)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel