Yayasan Kemajuan Lingga Terbilang dengan PT.Harmoni Indah Gemilang Teken MoU Untuk Investasi di Lingga. - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Yayasan Kemajuan Lingga Terbilang dengan PT.Harmoni Indah Gemilang Teken MoU Untuk Investasi di Lingga.


LINGGA, Infokepri.com  – Pemkab Lingga menggelar pertemuan dengan para calon investor asal Banyuwangi untuk menindak lanjuti keseriusan para investor  dalam memulai hubungan bisnis pengelolaan sagu di Bunda Tanah Melayu.

Pertemuan tersebut untuk memantapkan kerjasama di bidang pertanian digelar di Gedung Daerah Daik Lingga, Minggu (8/12/2019) malam.

Dalam pertemuan itu juga dilakukan penandatanganan Momorandum of Understanding (MoU) atau nota kesepahaman antara Yayasan Kemajuan Lingga Terbilang dengan PT.Harmoni Indah Gemilang, terkait rencana investasi di Kabupaten Lingga.

Dalam pertemuan yang dihadiri oleh sejumlah Kepala Desa dari daerah penghasil Sagu di Kabupaten Lingga tersebut, Bupati Lingga, Alias Wello mengungkapkan rasa optimismenya terhadap kerjasama antara kedua belah pihak yang akan terjalin dengan baik dikedepannya.

Ia menyebutkan bahwa Pemkab Lingga selalu terbuka akan investasi yang masuk ke Kabupaten Lingga. Namun demikian sebagaimana yang sering beliau sampaikan dalam setiap pertemuan, setiap investasi yang akan masuk ke Kabupaten Lingga, harus memenuhi tiga syarat utama yakni berpihak kepada masyarakat, mengedepankan kelestarian lingkungan serta bisa bekerjasama dengan lembaga atau badan usaha daerah yang telah ditunjuk.

Prinsip tersebut beliau tanamkan adalah demi menjaga keberlangsungan kelestarian alam dan iklim investasi yang sehat di Kabupaten Lingga.

“Untuk masalah tersebut, kami memang sangat selektif memilih dan memilah investor yang masuk,” kata beliau menegaskan.

 

Beliau menambahkan bahwa langkah tersebut sengaja diambil mengingat bahwa produk sagu ini nantinya kemungkinan besar akan dipasarkan tidak hanya di dalam negeri, namun juga ke luar negeri, sehingga standar lingkungan perlu diperhatikan.

“Kalau produk kita ini nanti dipasarkan sampai ke luar negeri, maka kebersihan lingkungan perlu menjadi perhatian bersama. Bahkan ada para pembeli yang rela datang langsung mengecek hingga ke hilirisasi pengolahan untuk memastikan bahwa produk yang mereka terima benar-benar bersih dan tidak berdampak buruk terhadap lingkungan,” kata beliau mengungkapnya.

Selain membahas mengenai masa depan pengembangan sagu dan keuntungan dari segi finansial, dengan tetap mengedepankan prinsip win-win solution beliau juga berharap nantinya kerjasama ini akan membawa kontribusi positif bagi dunia pendidikan di Kabupaten Lingga, khususnya pada Politeknik Pertanian yang telah diresmikan oleh Bapak Moeldoko beberapa waktu lalu di eks. Implacement Timah di Dabo Singkep.

“Kita berharap nantinya kerjasama ini bisa membawa dampak positif bagi penelitian dan pengembangan pertanian di Kabupaten Lingga, terutama bagi para mahasiswa Politeknik, kita juga kita harapkan kontribusinya untuk pengelolaan sagu ini, sehingga bisa bermanfaat bagi petani dan masyarakat kita,” ujarnya optimis.

Sementara itu, selaku mediator dari pihak investor, Bapak Ping panggilan akrabnya, menyatakan kesiapannya untuk membantu Pemkab Lingga sesuai kemampuan dan pengalamannya.

Pria berkewargaan Belanda ini berharap, pertemuan tersebut mampu memberikan jalan bagi kedua belah pihak untuk investasi yang berkelanjutan.

“Saya sebagai connecting people percaya bahwa jika kita saling support, pasti kerjasama ini akan membawa hasil yang baik,” pungkasnya.

Selanjutnya setelah dilakukan pembicaraan terkait kerjasama, kedua belah pihak melakukan penandatanganan MoU, yakni oleh Sekda Lingga selaku Ketua Yayasan Kemajuan Lingga Terbilang dan saudara Dani dari PT.Harmoni Indah Gemilang, yang disaksikan langsung oleh Bupati dan Wakil Bupati Lingga.

Pada akhir pertemuan itu, Bupati Lingga Alias Wello berharap dengan kehadiran dan semangat serta komitmen yang ditunjukkan oleh para investor tersebut, mampu memberikan motivasi kepada masyarakat dan petani sagu di Kabupaten Lingga.

Diketahui hadir dalam pertemuan tersebut Asisten Pemerintahan Setda Lingga, Staf Ahli,  Para Kepala Dinas dan Badan, serta Camat dan Kades di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Lingga. 

(MC/Syaf)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel