Polres Karimun Berikan SIM Gratis Kepada Masyarakat Yang Lahir Ditanggal 17 Agustus
Senin, 19 Agustus 2019
Fhoto : Istimewa |
KARIMUN, Infokepri.com - Dalam Rangka HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 74 Satuan Penyelenggara Administrasi SIM (Satpas) Polres Karimun melaksanakan kegiatan pemberian Sim Baru secara gratis kepada masyarakat yang tanggal lahirnya pada tanggal 17 Agustus, Senin (19/8/2019).
Pemberian SIM Baru sudah melalui Mekanisme sesuai prosedur dengan mengikuti Ujian Teori dan Praktek sedangakan untuk Pembayaran PNBP Sim Baru tersebut ditanggung sepenuhnya oleh Bank BRI Cabang Karimun. Pemberian Sim Baru gratis diberikan oleh Kanit Regident Satlantas Polres Karimun Iptu Eko Aprianto, SIK dan Pimpinan Cabang BRI Karimun, Racmat Utomo.
Pada tanggakal 17 agustus ada Empat Penerima Sim Baru gratis dengan Rincian sebagai berikut : Sim Baru 4 orang atas nama : Echa Aamelia ,Warga Jalan A.Yani RT 001/001 Kecamatan Karimun, Bayu Pertiwi 17 warga BTN RT 004/002 kecamatan Tebing ,Gusneri warga Wonosari Meral Karimun, Agus warga Parit Benut RT 001/004 Kec Meral.
Kasat lantas Polres Karimun, AKP Teuku Fazrial Kennedy, mengatakan pembagian SIM gratis ini merupakan dalam rangka HUT RI ke 74 tahun, serta meningkatkan pelayanan Polri dimata masyarakat.
“Pembagian Sim ini merupakan program tahunan tepatnya saat merayakan HUT Kemerdekaan,” terang Kennedy
Pada HUT RI ke 74 tahun ini ada sebanyak 4 orang yang mendapat SIM gratis, karena keempanya bertepatan lahir di tanggal 17 Agustus
“Tentu keempatnya sudah melalui mekanisme yang berlaku seperti, uji praktek dan teori,” tambah Kennedy.
Sementara itu Echa salah satu yang mendapatkan SIM gratis tersebut mengaku merasa puas dan merasa sangat terbantu untuk mendapatkan SIM baru.
“Iya mas senang lah dapat sim gratis, ini merupakan Kado spesial di hari ulang tahun saya bertepatan dengan HUT Kemerdekaan RI Ke 74 Tahun , “ kata Echa
(RN/Jup)