Walikota Tebingtinggi Membuka Pelatihan Batik - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Walikota Tebingtinggi Membuka Pelatihan Batik


TEBING TINGGI, Infokepri.com  - Walikota Tebingtinggi H. Umar Zunaidi Hasibuan didampingi Pj Sekdako Tebingtinggi H. Marapusuk Siregar, SH membuka Metodologi Pelatihan Pemberdayaan Masyarakat bagi kelompok masyarakat Kelurahan yang dilaksanakan di Aula Dinas PMK Kota Tebingtinggi, Rabu (25/06/2019).

Pelatihan membatik ini juga dihadiri oleh sejumlah Kepala OPD Pemko Tebingtinggi,  Camat, Lurah se-Kota Tebingtinggi dan para peserta Pelatihan.

Dalam sambutannya Walikota Tebingtinggi H. Umar Zunaidi Hasibuan mengatakan bahwa batik tertua di Indonesia  ada di Jogja dan Solo dan juga Pekalongan.

“Dahulunya orang disanapun sama seperti kita seperti saat sekarang ini yang tidak mengerti, tidak memiliki job pekerjaan dan tidak mempunya penghasilan, tetapi melalui semangat,  tekad, dan kemauan yang keras melalui pembinaan dari pak Nanang beserta anggotanya mereka berhasil seperti saat ini,” kataya.

Artinya, katanya,  keberhasilan itu muncul bukan datang dengan sendirinya tetapi dengan usaha dan tekad dari diri kita sendiri untuk merubahnya.

Selanjutnya Walikota Tebingtiinggi, Umar Zunaidi mengatakan bahwa hari ini instruktur dari pekalongan akan melatih mulai dari awal. Ia  berharap agar para peserta pelatihan batik ini bisa menemukan ciri khas warna, model dan bentuk dari pada batik Kota Tebingtinggi walaupun tidak satu model.
 
(Bon)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel