Safari Ramadhan Di Desa Rahuning, Sekdakab Asahan Ajak Masyarakat Jaga Persatuan Dan Kesatuan
Minggu, 19 Mei 2019
ASAHAN, Infokepri.com - Sebagai salah satu wujud visi dan misi Kabupaten Asahan mewujudkan masyarakatnya yang Religius, Sehat, Cerdas dan Mandiri. Pemkab Asahan rutin melakukan safari Ramadhan disejumlah Masjid dan Musholla yang tersebar di Kabupaten Asahan.
Tim Safari ramadhan yang dipimpin Sekda Asahan Taufik Zainal Abidin mengunjungi Masjid Al Hidayah Desa Rahuning I, Dusun V, Kecamatan Rahuning, Jumat (17/5/2019).
Bersama Camat Rahuning dan unsur Fokopimcam serta ketua Badan Kemakmuran Masjid (BKM) Masjid Al Hidayah. Sekda Kab Asahan Taufik Zainal Abidin menghimbau masyarakat untuk memanfaatkan momen bulan puasa Ramadhan untuk selalu memperbanyak ibadah dan menunaikan Zakat.
"Mari kita tingkatkan infaq dan sedekah sebagai wujud visi misi Kabupaten Asahan yang religius, "ungkapnya.
Pada kesempatan itu, Taufik Zainal Abidin mengajak masyarakat untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan pasca pemilu serentak yang digelar pada bulan April lalu.
"Jangan mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah persaudaraan. Mari kita tunggu keputusan KPU RI, karena apapun hasil pemilu merupakan kemenangan rakyat Indonesia, "sebutnya.
Camat Rahuning Syahputra dalam mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Asahan yang pada tahun ini mengunjungi Desa Rahuning.
"Kecamatan Rahuning telah menerima berbagai program kegiatan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan dari Pemkab Asahan, sehingga dapat memajukan roda kehidupan masyarakat, "ungkapnya.
Safari Ramadhan Pemkab Asahan di Masjid Al Hidayah Desa Rahuning itu juga diisi tausiah yang disampaikan oleh Ustadz Saimin NK. Ia mengajak para jamaah untuk menjalani puasa Ramadhan dengan baik sesuai Rukun dan Sunnah serta mengajak masyarakat untuk selalu meningkatkan tali silaturahmi.
Pada safari Ramadhan, Sekda Asahan Taufik Zainal Abidin juga menyerahkan bingkisan kepada BKM Masjid Al Hidayah berupa uang tunai dan sajadah.
(GUS)