Polres Lingga Kerahkan 123 Personilnya Untuk Mengamankan Tahun Baru Imlek - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Polres Lingga Kerahkan 123 Personilnya Untuk Mengamankan Tahun Baru Imlek


LINGGA, Infokepri.com  – Kapolres Lingga, AKBP Joko Adi Nugroho, S.I.K, M.T mengatakan pengamanan perayaan Imlek merupakan agenda kalender tahunan Polres Lingga, dan pengamanan ditujukan untuk memberikan pelayanan, keamanan dan keselamatan.

“ Untuk pengamanan Tahun Baru Imlek 2570 tahun 2019 Polres Lingga menurunkan kurang lebih 123 personil, “ kata Kapolres Lingga, AKBP Joko Adi Nugroho saat memimpin apel kesiapan, Selasa (5/2/2019) di Mapolres Lingga

Kapolres Lingga juga menyampaikan bahwa pengamanan perayaan Tahun Baru Imlek dilaksanakan selama 2 hari, yakni, pada tanggal 4 dan 5 Februari 2019.

Dijelaskan Kapolres Lingga bahwa pengamanan dalam rangka menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat  (Kamtibmas) akan difokuskan dibeberapa titik, mulai dari tempat ibadah atau vihara / klenteng hingga tempat rekreasi. 
 

" Tempat ibadah di Lingga ini ada 18 vihara dan klenteng yang kita jaga karena pada tanggal 4, dan 5 Februari 2019 akan banyak dihadiri masyarakat setempat baik yang ingin melakukan ibadah maupun menyaksikan pesta kembang api, serta jamuan makan yang telah disediakan oleh pengurus tempat ibadah, " papar Joko.

Kapolres Lingga mengajak kepada seluruh masyarakat Lingga agar bersama- sama menjaga kondusifnya Kabupaten Lingga dan senantiasa pula menjaga toleransi umat beragama yang sudah ada selama ini.

" Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh personel dan masyarakat atas kontribusi  dalam menjaga situasi Kamtibmas sehingga sampai saat ini situasi yang ada di Kabupaten Lingga bisa berjalan dengan aman dan kondusif, " tambah Kapolres Lingga (Syaf)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel