Polda Kepri Kerahkan 883 Personil Untuk Pengamanan Perayaan Imlek 2019 dan Cap Go Meh
Selasa, 05 Februari 2019
BATAM, Infokepri.com – Untuk mengamankan perayaan Tahun Baru Imlek 2019, Polda Kepulauan Riau. menurunkan jumlah personil sebanyak 883 personil untuk mengamankan 102 Vihara dan Kelenteng yang tersebar di seluruh Kepri.
“Untuk pengamanan kegiatan Perayaan Tahun Baru Imlek 2019 Polda Kepri dan jajaran telah melakukan langkah-langkah untuk pengamanan kegiatan perayaan, adapun yang sudah dilakukan pada saat ini bukan hanya pada saat perayaan Imlek saja, namun juga sudah dilakukan pengamanan pada kegiatan-kegiatan sebelumnya seperti sembahyang di tempat ibadah seperti Vihara dan Kelenteng dan pengamanan hingga pada saat akhir perayaan pada tanggal 11 Februari 2019 yaitu perayaan Cap Go Meh,” kata Kapolda Kepri, Irjen Pol Andap Budhi Revianto yang disampaikan oleh Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Drs. S. Erlangga dalam rilisnya.
Imlek merupakan Perayaan Tahun baru di penanggalan Tionghoa dan berakhir dengan perayaan Cap Go Meh, makanya di tempat-tempat ibadah seperti Vihara dan Kelenteng dilakukan pengamanan oleh Polda Kepri beserta jajaran seperti :
- Polda Kepri menurunkan sebanyak 73 Personil Brimob, 27 Personil Dit Samapta dan Dit Reskrimum sebanyak 19 Personil.
- Polresta Barelang melakukan pengamanan terhadap 20 Vihara dan 3 Kelenteng dengan jumlah Personil Pengamanan sebanyak 177 Personil.
- Polres Tanjungpinang melakukan pengamanan terhadap 10 Vihara, dengan jumlah Personil Pengamanan sebanyak 88 Personil.
- Polres Bintan melakukan Pengamanan terhadap 11 Vihara dan 10 Kelenteng dengan jumlah Personil Pengamanan sebanyak 71 Personil.
- Polres Karimun melakukan Pengamanan terhadap 20 Vihara dan 6 Kelenteng dengan jumlah Personil Pengamanan sebanyak 237 Personil.
- Polres Lingga melakukan pengamanan terhadap 3 Vihara dan 14 Kelenteng dengan jumlah personil pengamanan sebanyak 100 Personil.
- Polres Natuna melakukan pengamanan terhadap 1 Vihara dan 1 Kelenteng dengan jumlah personil pengamanan sebanyak 47 Personil.
- Polres Anambas melakukan pengamanan terhadap 3 Vihara dengan jumlah personil pengamanan sebanyak 44 Personil.
“Total jumlah sebanyak 102 Vihara dan Kelenteng yang diamankan dengan menurunkan jumlah personil sebanyak 883 Personil,” katanya*
Ia juga menyebutkan untuk titik keramaian selain ditempat Ibadah juga dilakukan pengamanan di tempat-tempat perbelanjaan dan wisata salah satu tempat keramaian seperti persimpangan Lubuk Baja, Nagoya Batam.
“ Pada hari ini Sat Brimob Polda Kepri juga sudah melaksanakan Sterilisasi di tempat-tempat Ibadah,” tegasnya.
Selanjutnya Kabid Humas Polda Kepri melaksanakan Patroli Udara dalam rangka pemantauan pelaksanakan Pengamanan Tahun Baru Imlek 2019, lokasi Pemantauan Udara yang dilakukan yaitu di tempat keramaian masyarakat, kegiatan-kegiatan masyarakat di tempat Ibadah seperti Vihara dan Klenteng, Pelabuhan-pelabuhan dan pusat keramaian di sekitaran Kota Batam dan Kota Tanjungpinang. Hal ini dilakukan untuk memastikan keamanan masyarakat.
“Semoga pada perayaan Imlek pada tahun ini dapat berjalan dengan aman, lancar dan Seluruh situasi perayaan pengamanan dapat berjalan dengan Kondusif, atas nama Polda Kepri dan jajaran mengucapkan Selamat Tahun Baru Imlek tahun 2019 semoga di tahun 2019 ini dapat berjalan dengan lebih baik, Polda Kepri dan jajaran Siap mengamankan Tahun Baru Imlek dari awal hingga selesai,” tutupnya
(Humas Polda Kepri)
Ia juga menyebutkan untuk titik keramaian selain ditempat Ibadah juga dilakukan pengamanan di tempat-tempat perbelanjaan dan wisata salah satu tempat keramaian seperti persimpangan Lubuk Baja, Nagoya Batam.
“ Pada hari ini Sat Brimob Polda Kepri juga sudah melaksanakan Sterilisasi di tempat-tempat Ibadah,” tegasnya.
Selanjutnya Kabid Humas Polda Kepri melaksanakan Patroli Udara dalam rangka pemantauan pelaksanakan Pengamanan Tahun Baru Imlek 2019, lokasi Pemantauan Udara yang dilakukan yaitu di tempat keramaian masyarakat, kegiatan-kegiatan masyarakat di tempat Ibadah seperti Vihara dan Klenteng, Pelabuhan-pelabuhan dan pusat keramaian di sekitaran Kota Batam dan Kota Tanjungpinang. Hal ini dilakukan untuk memastikan keamanan masyarakat.
“Semoga pada perayaan Imlek pada tahun ini dapat berjalan dengan aman, lancar dan Seluruh situasi perayaan pengamanan dapat berjalan dengan Kondusif, atas nama Polda Kepri dan jajaran mengucapkan Selamat Tahun Baru Imlek tahun 2019 semoga di tahun 2019 ini dapat berjalan dengan lebih baik, Polda Kepri dan jajaran Siap mengamankan Tahun Baru Imlek dari awal hingga selesai,” tutupnya
(Humas Polda Kepri)