Perhimpunan Melayu Raya Karimun Menjenguk Aisyah Bayi Penderita Hirschsprung - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Perhimpunan Melayu Raya Karimun Menjenguk Aisyah Bayi Penderita Hirschsprung


KARIMUN, Infokepri.com - Perhimpunan Melayu Raya Karimun mengunjungi Putri Aisyah, bayi perempuan berusia 54 hari yang menderita pembengkakan yang tidak wajar, putri dari pasangan suami istri Yusran (28) dan Santi (24) warga Kecamatan Kundur yang telah dirawat di RSUD Muhammad Sani, Selasa (12/02/2019).

Ketua Perhimpunan Melayu Raya Karimun, Firdaus mengaku sangat prihatin terhadap Aisyah yang mengalami pembengkakan yang tidak biasanya (tidak wajar).

Firdaus yang akrab disapa Daus ini, mengatakan bahwa dirinya begitu mendapat informasi dari salah seorang yang memberikan informasi melalui pesan WhatsApp sangat kaget serta merasa prihatin sekali dengan kondisi Aisyah.

" Jujur begitu mengetahui informasi ini siangnya, saya langsung koordinasi kepada kawan kawan untuk berkumpul dan menjenguk Aisyah yang telah di rawat di RSUD M Sani, Karimun,"katanya.

Lebih lanjut Daus mengatakan ketika melihat secara langsung kondisi Aisyah di RSUD M Sani dirinya tertekun seolah tak dapat berbicara.

" Sedih pasti,melihat kondisi yang dialami adek ini saya mau berlinang air mata tak dapat saya bayangkan, hanya saya berdoa semoga Allah mengangkat penyakit yang diderita Aisyah, selain itu kita juga memberi bantuan berupa uang kepada kedua orang tuanya supaya dapat membantu biaya yang diperlukan, " Kata Daus kepada wartawan Infokepri.com

Sementara itu, Santi orang tua Putri mengucapkan terima kasih kepada perhimpunan Melayu Raya Karimun yang telah meluangkan waktu untuk menjenguk anaknya.

" Terimakasih atas kunjungan pak Daus beserta kawan- kawan telah menjenguk anak kami Aisyah,semoga kebaikan ini dibalas oleh Allah, terimakasih banyak pak," kata Santi.

Ia menyebutkan dari informasi yang dihimpun tim medis menyebutkan bahwa Hirschsprung Deasease merupakan kondisi langka yang menyebabkan feses menjadi terjebak didalam usus besar.

Hal itu terjadi dikarenakan ketiadaan  sel-sel saraf di otot-otot sebagian atau seluruh usus besar bayi akibat pertumbuhan janin yang tidak sempurna di dalam kandungan.

Putri mengalami Hirschsprung Deasease  (usus besar atau kolon yang menyebabkan kesulitan mengeluarkan tinja), usus bayi Aisyah seperti terlipat sehingga sulit untuk buang air besar.

Tempat terpisah, Bupati Karimun, Aunur Rafiq ketika dikonfirmasi melalui telepon selulernya saat ini Aisyah sudah ditangani oleh pihak medis.

"Saat ini bayi sudah ditangani oleh pihak medis,untuk pembiayaan seluruhnya kita tanggung" kata Rafiq singkat. (Nal)


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel