Lautan Manusia Banjiri Coustal Area Tanjungbalai Karimun Mengikuti Acara MSRF 2019
Minggu, 24 Februari 2019
KARIMUN, Infokepri.com – Lebih dari 15 ribu orang masyarakat Tanjungbalai Karimun yang didominasi kaum millennial mengikuti acara Millenial Road Safety Festival (MRSF) 2019 yang dilaksanakan di Coustal Area Tanjung Balai Karimun, Minggu (24/02/2019).
Tingginya antusias masyarakat Karimun khususnya para pelajar dan mahasiswa mengikuti MSRF 2019 ini mendapat apresiasi dari Kapolres Karimun, AKBP Hengky Pramudya SIK
“Alhamdulillah, luar biasa kegiatan yang telah kita laksanakan ini diikuti sebanyak 15.000 an lebih peserta yang berpartisipasi, mulai dari remaja (Pelajar dan Siswa),hingga orang tua. Ini semua diluar perkiraan,” kata Kapolres Karimun, AKBP Hengky Pramudya SIK didampingi Kasatlantas Polres Karimun, AKP Teuku Fazrial Kenedy, SH S.I.K saat ditemui sejumlah awak media disela-sela kegiatan MSRF 2019 itu.
Hengky mengucapkan terima kasih atas kehadiran para peserta yang telah antusias mengikuti kegiatan ini, semoga dengan kegiatan ini semakin menurun angka kecelakaan lalu lintas di Karimun dan tingkat kesadaran masyarakat berlalu lintas semakin tinggi.
"Kita berharap dengan selesainya kegiatan Milenial Road safety festival 2019 ini dapat menambah kesadaran di masyarakat kita untuk lebih peduli dengan keselamatan dalam berkendara, sehingga dengan kesadaran tersebut dapat mengurangi angka kecelakaan lalu lintas di Karimun"harap Hengky.
Tujuan digelarnya kegiatan ini, lanjutnya, bertujuan memberdayakan generasi millenial untuk mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, kelancaran berlalu lintas guna tercapaianya tujuan Road Safety to Zero Accident.
"Kami menghimbau masyarakat untuk saling mengingatkan dalam kebaikan dan saya berharap masyarakat di wilayah Karimun aman lancar kondusif dan tidak terjadi kecelakaan berlalu lintas," ungkapnya.
Sementara itu salah seorang peserta, Mona, berharap semoga kedepannya ada lagi acara seperti ini,selain menyampaikan pesan-pesan tertib lalu lintas acara ini juga memberi hiburan bagi masyarakat apa lagi dihari libur.
Dirinya mengaku merasa senang bisa dapat mengikuti kegiatan ini, sebab untuk mengetahui tentang Safety berlalu lintas, acara ini juga membawa hiburan tersendiri bagi keluarga ,apa lagi ada Doorprazenya.
"Diharapkan dengan adanya acara ini generasi Miillenial sadar akan keselamatan berlalu lintas terutama disaat mengendara kendaraan, agar terhindar dari kecelakaan ,mereka merupakan generasi penerus bangsa," katanya.
Selain dihadiri oleh Bupati Karimun, anggota DPRD, FKPD, OPD acara Millenial Road Safety Festival 2019 ini juga dimeriahkan oleh kalangan pelajar, mahasiswa dan berbagai lapisan masyarakat. (Nal)