Bangun Sinergisitas, Pemkab Asahan Bersama TNI, Polri Bersama Masyarakat Menggelar Kerja Bhakti - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Bangun Sinergisitas, Pemkab Asahan Bersama TNI, Polri Bersama Masyarakat Menggelar Kerja Bhakti


ASAHAN, Infokepri.com
-  Dalam rangka membangun sinergisitas, TNI, Polri dan Pemerintah Kabupaten Asahan serta masyarakat melakukan kerja bhakti di Kelurahan Binjai Serbangan, Kecamatan Air Joman, Asahan, Minggu (6/1/2019) .

Kerja bakti itu juga dihadiri langsung oleh Kapolres Asahan AKBP, Faisal Florentinus Napitupulu, Dandim 0208/As Letkol Inf Sri Marantika Beruh, Pasintel Danlanal Tanjungbalai dan Sekdakab Asahan, Taufik Zainal Abidin didampingi Kadis Kominfo Asahan, Rahmat Hidayat Siregar, Camat Air Joman beserta masyarakat .

 

Pada kesempatan itu, Kapolres Asahan AKBP Faisal Florentinus Napitupulu mengajak seluruh masyarakat untuk selalu melestarikan semangat gotong royong yang merupakan salah satu warisan leluhur kita.
"Kegiatan ini merupakan bentuk kecintaan kami kepada masyarakat dan sebagai contoh teladan untuk masyarakat bahwa TNI,  Polri dan Pemerintah akan selalu bersama dalam memberikan yang terbaik, "sebutnya .

“ Saya berharap semangat gotong royong seperti ini jangan hanya sampai disini saja, melainkan harus dilestarikan di hari - hari berikutnya dan seterusnya, "kata AKBP Faisal F Napitupulu menambahkan .

Kegiatan kerja bakti itu juga dirangkai dengan memberikan bantuan kepada BKM Masjid Muda Paranggan Pasar Baru dan anak yatim yang diserahkan Kapolres Asahan bersama Dandim 0207/AS, Sekdakab Asahan dan Pasintel Danlanal Tanjungbalai,  Asahan. (GUS)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel