Pemkab Asahan Sampaikan Raperda Perubahan APBD Tahun 2018
Minggu, 30 September 2018
ASAHAN, Infokepri.com - Dewan Pimpinan Rakyat Daerah (DPRD) Asahan menggelar Rapat Paripurna Penyampaian Pendapat Akhir dari masing - masing Fraksi terhadap Rancangan Perubahan APBD Kabupaten Asahan Tahun 2018 di Aula Rambate Rata Raya, Jumat 28 September 2018 .
Dalam Rapat Paripurna yang di gelar DPRD Asahan di Aula Rambate Rata Raya juga dihadiri Wakil Bupati Asahan H. Surya Bsc di dampingi Sekda Taufik Zainal Abidin dan Pejabat dilingkungan Pemkab Asahan.
Rapat Paripurna yang di gelar DPRD Asahan juga dihadiri Ketua DPRD Asahan H. Benteng Panjaitan beserta Anggotan Dewan Yang Terhormat dari masing - masing Fraksi .
Bupati Asahan Taufan Gama Simatupang melalui Wakil Bupati Surya Bsc dalam rapat penyampaian pendapat akhir rancangan perubahan APBD Kabupaten Asahan Tahun 2018 mengucapkan terimakasih atas dukungan Anggota DPRD yang telah melakukan pembahasan perubahan kebijakan pendapatan, belanja dan pembiayaan daerah .
"Kami mengapresiasi Anggota Dewan yang terhormat, karena Badan Anggaran dan bagian Komisi telah memberikan pandangan umum, saran serta solusi atas rencana perubahan kebijakan belanja dan pembiayaan daerah dari APBD Kabupaten Asahan tahun anggaran 2018 agar lebih optimal dan tapat sasaran, "ungkapnya .
Sementara itu, Raperda akan disampaikan kepada Gubernur Sumatera Utara untuk proses evaluasi dalam menyelaraskan kebijakan daerah dan kebijakan nasional .
"Raperda ini dilaksanakan agar tidak bertentangan dengan kepentingan umum untuk di evaluasi menjadi rujukan dalam penetapan Perda perubahan APBD Pemkab Asahan tahun 2018, "sebut Wakil Bupati Asahan Surya Bsc menjelaskan .
(GUS)