Sekretariat Negara Sampaikan Arahan Presiden Jokowi Untuk Diterapkan Humas - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Sekretariat Negara Sampaikan Arahan Presiden Jokowi Untuk Diterapkan Humas


BATAM, Infokepri.com – Asisten Deputi Hubungan Lembaga Negara dan Daerah Kementerian Sekretariat Negara yang juga selaku Wakil Ketua Pengurus Pusat Badan Koordinasi Humas Pemerintah, Drs Masrokhan MPA.M berkunjung ke BP Batam pada Rabu 1 Agustus 2018.
 
Kedatangan Masrokhan ini bersama Kepala BPK Kemayoran Jakarta yang juga Pimpinan Pengelola Stadion Gelora Bung Karno selaku penyelenggaraan tuan rumah Asean Games.
 
Mereka disambut oleh Deputi Bidang Pelayanan Umum BP Batam, Bambang Purwanto bersama staf dan pegawai BP Batam lainnya di Gedung IT center BP Batam, Batam Centre, Batam.
 
Dalam sambutannya Masrokhan menyampaikan arahan dari Presiden RI, Joko Widodo agar diterapkan seluruh Humas dan peserta Bimbingan Teknis Keterbukaan Informasi Publik.
 
Arahannya  itu yang  harus diterapkan oleh Humas dan peserta Bimbingan Keterbukaan  Informasi  Publik adalah : harus  merubah cara bekerja dan berpikir dalam persepsi publik dan public triat hal ini dilakukan lantaran saat ini perkembangan teknologi informasi sudah maju pesat, setiap pejabat tidak boleh sembarangan memberikan informasi dan harus selalu hati-hati, Selalu aktif memberitakan hal positif dan capaian kinerja yang dihasilkan, setiap membuat konten pemberitaan tidak perlu formal atau dibuat sulit melainkan harus dibuat menarik, pegawai humas harus  selalu aktif sesuai pasukan medsos pemerintah untuk public trust, selalu membangun komunikasi yang positif kepada masyarakat agar timbul rasa optimisme masyarakat
 
Sementara itu, Deputi Bidang Pelayanan Umum BP Batam, Bambang Purwanto mengatakan bahwa selama ini Humas BP Batam selalu bekerja sama dengan media lokal dan nasional. 
 
“Kami selalu menggandeng media lokal dan nasional untuk memberikan informasi positif dan selalu transparan hal ini dilakukan agar investor bersedia  berinvestasi di Kota Batam dan menarik wisatawan berkunjung ke Batam,” katanya.
 
Selain bekerja sama dengan media, katanya, BP Batam juga selalu bahu membahu dengan Apindo dan Kadin untuk mendatangkan investor ke Kota Batam .
 
Selain itu, katanya, BP Batam telah menciptakan sistem birokrasi atau sistem pelayanan berinvestasi dengan cepat dan melakukan kegiatan Seminar dan Pameran di luar negeri seperti Hongkong, Cina, Singapura, Australia dan juga negara Asia lainnya.
 
(RN/Pay)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel