Diduga Depresi Seorang Pegawai Airnav Nekat Memanjat Tower1 - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Diduga Depresi Seorang Pegawai Airnav Nekat Memanjat Tower1



LINGGA, Infokepri.com -  Seorang pegawai Airnav bernama Abdal yang bertugas di Bandara Dabo Singkep, Lingga, Kepri pada Sabtu pagi 30 Maret 2018 nekat memanjat tiang Tower yang ada di Bandara Dabo Singkep. 

Saat Abdal memanjat tower tersebut warga tidak begitu curiga lantaran aktifitasnya sehari-hari memperbaiki lampu suar yang ada di Bandara Dabo Singkep dan biasanya usai memperbaiki lampu suar tersebut ia turun kembali namun entah kenapa pada Sabtu pagi tadi Abdal tak mau turun. 

" Diduga Abdal depriasi lantaran ia tidak betah bekerja di Airnav ini," kata Kasatreskrim Polres Lingga AKP Suharnoko saat ditemui sejumlah awak media. 


Menurutnya, diperkirakan Abdal memanjat tower tersebut sekira pukul 06.30 Wib dan baru turun sekira pukul 13.25 Wib. 

" Dia turun sendiri karena di bujuk oleh keluarga dan semua teman dekatnya dan juga kita dari pihak Polres Lingga serta pihak Damkar kabupaten Lingga menyiapkan jaring dan alas di bawah tower, hal ini untuk mengantisipasi jikalaulah si Abdal nekad juga terjun ke bawah," kata Kasat Reskrim.

Kepala Bandara Dabosingkep, Andi membenarkan bahwa Abdal pegawai Airnav.  

Ia mengaku sedang di luar kota namun begitu ia mendapat laporan dari pegawai ada seorang pria memanjat tower dan tidak mau turun. 

"Saya lagi di luar kota mengenai Abdal yang memanjat tower itu saya sudah melaporkannya ke Polisi," katanya melalui pesan singkat WhattsUp

Ia mengatakan tim Avsec bandara Dabo Singkep telah membujuknya untuk turun.

Para awak media sempat kecewa lantaran petugas sekurity awalnya tidak berkenan memberi masuk wartawan untuk masuk untuk mengambil gambar. 

Wartawan diIperbolehkan masuk setelah Abdal turun dari tower tersebut. 


.(syaf)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel